Selama Ramadhan DMI Imbau DKM Jaga Keamanan di Masjid

TIMIKA, pojokpapua.id – Selama bulan Ramadhan 1444 Hijriah, Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Mimika mengimbau kepada seluruh pengurus Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) agar bersama-sama berperan dalam menjaga keamanan di masing-masing masjid.

Imbauan DMI Kabupaten Mimika tersebut dituangkan dalam edaran Nomor : 19/ PD-DMI/MMK/III/2023 tentang menjaga keamanan di masing-masing masjid serta memberikan rasa aman kepada jamaah masjid.

Dalam imbauan yang dikeluarkan Selasa (28/3/2023) yang ditandatangani Ketua DMI Kabupaten Mimika, Ustadz H Abdul Mutholib Elwahan disebutkan dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada jamaah pada  saat melaksanakan serta menjalankan rangkaian Ibadah di Masjid selama bulan Ramadhan 1444 H/2023 M, terlebih khusus pelaksanaan ibadah salat di malam dan subuh, DMI Kabupaten Mimika menyerukan dan mengimbau Kepada seluruh Dewan Kemakmuran Masjud (DKM) di  Kabupaten Mimika untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada para jamaah yang akan melaksanakan ibadah sholat maupun ibadah-ibadah lainnya di Masjid

DMI juga diimbau dapat melaporkan dan memberikan masukan sekiranya melihat ada indikasi yang mengarah pada hal-hal yang tidak diinginkan.

Kemudian DMI Kabupaten Mimika memberikan dukungan sepenuhnya kepada pihak Kepolisian dalam memberikan keamanan kepada masyarakat (Kamtibmas) selama Bulan Ramadhan hingga Idul Fitri 1444 H/2023 ini.(*)

Sumber: Pojok Papua Read More

Pos terkait