Pemkab Mimika Bakal Sediakan Bus Umum Bagi Anak Sekolah

TIMIKA | Penjabat (Pj) Bupati Mimika Valentinus Sudarjanto Sumito mengatakan, saat ini Pemerintah Kabupaten Mimika berencana menyediakan trasportasi umum bagi anak-anak sekolah.

Pj Bupati Valentinus mengatakan, pemkab berusaha agar transportasi tersebut bisa segera terwujud usai dilakukannya pembahasan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Perubahan.

“Kita saat ini mencoba di dalam perubahan ini kami (pemkab) sangat berharap, misalnya kami bisa menyediakan bus, entah trayek nya yang mana dahulu, yang penting kita sedang berupaya untuk bisa mengakomodir kondisi itu,” ucapnya saat ditemui wartawan di salah satu hotel yang berada di Jalan Yos Sudarso, Mimika, Papua Tengah, Selasa (8/8/2023).

Valentinus menyebut, pihaknya juga mendapat masukan dari beberapa kepala distrik terkait dengan angkutan transportasi bagi anak sekolah tersebut.

Pj Bupati mengaku saat ini Pemkab Mimika sedang berusaha memetakan semua masalah yang dihadapi, misalnya terkait dengan transportasi bagi anak sekolah.

“Di bidang pendidikan misalnya, anak kita mau pergi sekolah saja itu sulit banget, kasihan kadang cuman numpang truk dan yang lain, intinya butuh perjuangan lah untuk pergi ke sekolah, padahal di zaman sekarang ini kan sebenarnya mereka sudah harus mendapatkan fasilitas yang lebih bagus untuk sekolah, itu semua yang kita tangkap pelan-pelan,” tutupnya.

Artikel ini telah tayang di seputarpapua.com
LINK SUMBER : Pemkab Mimika Bakal Sediakan Bus Umum Bagi Anak Sekolah

Pos terkait