TIMIKA, pojokpapua.id – Ratusan warga di Distrik Jila, Kabupaten Mimika Provinsi Papua Tengah akhirnya bisa memiliki dokumen administrasi kependudukan setelah Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil melakukan layanan Jempol atau jemput bola langsung ke Jila.
Tim Jempol Adminduk Dukcapil Mimika terbang langsung ke Jila pekan lalu dan melakukan pelayanan selama tiga hari. Ini merupakan lanjutan dari program Jempol Adminduk di wilayah pegunungan dan pesisir yang sudah dijalankan Dukcapil Mimika di beberapa distrik yang sulit dijangkau.
Kepala Dinas Dukcapil Mimika, Slamet Sutejo menyatakan, ini merupakan program Gerakan Indonesia Sadar Adminduk untuk memudahkan masyarakat dalam memiliki dokumen kependudukan tanpa haru datang ke kota.
Kadis Dukcapil bersama staf dan Kadistrik Jila, Ruben Dolame dengan bantuan aparat Polsek Jila, Koramil Jila dan Pos Satgas memberikan pelayanan kepada masyarakat. Dari pelayanan itu ada 265 kartu keluarga yang berhasil dicetak, 239 e-KTP, 30 Kartu Identitas Anak, 15 perekaman e-KTP, 3 registrasi KTP digital.
“Semua Dokumen adminduk tersebut langsung diserahkan kepada warga masyarakat dengan dibantu kepala kampung dan aparatnya,” jelas Slamet Sutejo.
Slamet Sutejo menyatakan Pemkab Mimika terus berupa keras memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Mimika bukan hanya di kota tetapi juga menjangkau dan mendekatkan pelayanan ke distrik dan kampung.
Kadistrik Jila, Ruben Dolame mewakili masyarakat Jila menyampaikan terima kasih atas pelayanan jemput bola yang langsung turun ke distrik dan kampung. “Supaya masyarakat tidak perlu repot ke naik turun Timika karena perlu biaya transportasi tiket pesawat yang mahal,” ujcar Ruben Dolame.(*)
Sumber: Pojok Papua Read More