JAYAPURA | Sebuah video amatir beredar di media sosial. Video itu berisi warga di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dok II Jayapura, yang panik karena gempa berkekuatan 4,9 SR kembali mengguncang Kota Jayapura, Selasa (3/1/2023) malam.
Akibat gempa berdurasi 10 detik itu, puluhan pasien di RSUD dok dua Jayapura diungsikan ke halaman parkir rumah sakit.
Wakil Direktur RSUD dok dua Jayapura, dokter Andres Pikey membenarkan, bahwa pihaknya sengaja mengungsikan pasien ke halaman parkir guna mengantisipasi gempa susulan yang bisa membuat pasien merasa panik.
“Ini sifatnya hanya sementara. Kita tempatkan pasien dulu ke halaman parkir, sambil memantau informasi dari BMKG. Nanti kalau pasien sudah tenang kita geser lagi ke dalam, yang tempatnya mudah dievakuasi,” jelasnya.
Sementara itu berdasarkan data dari BMKG Wilayah V Jayapura, sejak Senin subuh hingga Selasa pukul 22:56 WIT sudah terjadi 189 gempa (termasuk gempa pertama (M4,9).
Artikel ini telah tayang di seputarpapua.com
LINK SUMBER : Gempa Susulan, Pasien RSUD Jayapura Diungsikan ke Halaman Parkir