TIMIKA, pojokpapua.id – Bupati Mimika, Dr Eltinus Omaleng, SE MH akhirnya kembali ke Timika setelah hampir setahun bergumul dengan proses hukum yang menyeret namanya.
Didampingi anak sulungnya Alex Omaleng yang baru saja mengikuti wisuda S2 di Jayapura, Bupati Omaleng tiba dengan mengggunakan pesawat Garuda Indonesia yang mendarat sekitar pukul 11.30 WIT.
Di terminal kedatangan, keluarga, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta masyarakat yang jumlahnya ribuan sudah menunggu sembari menyanyikan lagu rohani dan lagu berbahasa daerah.
Begitu turun dari pesawat Eltinus Omaleng langsung didoakan oleh para Pendeta yang sudah menunggu. Ia kemudian keluar dari gedung bandara dan disambut riuh masyarakat.
Dari bandara, Bupati Eltinus Omaleng bersama masyarakat melakukan konvoi di Kota Timika dan selanjutnya ke Gereja KINGMI Mile 32, dimana ribuan masyarakat juga sudah menunggu dengan menggelar pesta adar bakar batu.
Begitu tiba, Bupati Omaleng langsung masuk dalam gedung gereja untuk mengikuti doa syukur. Puluhan pendeta menyambutnya dan menumpangkan tangan mendoakan Eltinus Omaleng.
Saat diberi kesempatan untuk menyampaikan kesaksiannya, Bupati Eltinus Omaleng mengatakan bahwa apa yang dialaminya sekarang ini adalah mujizat yang datangnya dari Tuhan Yesus. “Hari ini saya ada di sini karena Tuhan Yesus. Luar biasa mujizat Tuhan yang selalu ada dalam hidup saya,” ucapnya bersyukur.
Baginya, apa yang dialami kurang lebih setahun ini merupakan sebuah perjalanan hidup dan membuatnya semakin dekat kepada Tuhan.(*)
Sumber: Pojok Papua Read More