MAPPI, pojokpapua.id – Setelah dilakukan pergantian oleh Polda Papua, jabatan Kapolres Mappi kini diemban oleh Kompol Yustinus S Kadang menggantikan AKBP Damianus Dedy Susanto. Keduanya telah melakukan serah terima jabatan dan Kompol Yustinus Kadang langsung terbang ke Mappi untuk memulai tugas barunya.
Kedatangan Kompol Yustinus Kadang disambut hangat oleh Penjabat Bupati Mappi, Michael Rooney Gomar, SSTP MSi bersama jajaran Forkopimda dan tokoh masyarakat Mappi. Penjemputan dilakukan, Rabu (11/1/2023) dengan cara pengarakan mulai dari pertigaan Jalan Irian hingga ke Mapolres Mappi dan dilanjutkan dengan silaturahmi bersama.
Pj Bupati Mappi, Michael Gomar dalam sambutannya menyatakan pergantian atau mutasi pejabat baik di lingkungan pemerintah daerah maupun Satuan TNI dan Polri merupakan hal biasa sebagai bagian dari promosi jabatan sekaligus penyegaran untuk menghadirkan semangat dan motivasi baru. “Tetapi ada juga tantangan baru untuk melaksanakan tugas atas jabatan-jabatan yang diberikan oleh pemerintah dan negara,” ujarnya.
Menurutnya, pengalaman tentu menjadi penilaian khusus dari pimpinan Polri sehingga dipercaya untuk mengemban tanggungjawab yang lebih besar menjadi Kapolres Mappi. “Hari ini kita bersama – sama menjemput kedatangan Bapak Kapolres Mappi bersama ibu di Kabupaten Mappi, untuk memulai tugas dan tunggungjawab yang diberikan oleh Tuhan dan juga oleh Negara,” ungkapnya.
Pj Bupati Mappi berharap komunikasi dan koordinasi antar pimpinan daerah sebagai pemangku kepentingan terus ditingkatkan. Juga meminta dukungan dari Forkopimda dalam membantu Pemda dalam menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.
Terutama lanjut Bupati Gomar, tahun ini akan dimulai tahapan pesta demokrasi yaitu pemikihan umum yang tentunya membutuhkan koordinasi dan kerjasama antara Pemkab, TNI, Polri, KPUD dan Bawaslu. “Koordinasi perlu kita tingkatkan dan kita membangun komunikasi yang intensif sehingga penyelenggaraan tahapan-tahapan pesta demokrasi di Tahun 2024 bisa berjalan dengan baik,” terangnya.
“Atas nama pribadi dan pemerintah Kabupaten Mappi, selamat kepada bapak Kapolres yang sudah diberikan kepercayaan oleh Tuhan dan Negara sebagai Kapolres Mappi,” sambung Bupati Gomar.
Sementara itu Kapolres Mappi, Kompol Yustinus S Kadang menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pj Bupati Mappi yang turut hadir dalam acara ramah tamah tersebut. “Kami sangat senang sekali, kami tiba di sambut dengan sangat baik. Kami juga ucapkan terimakasih kepada bapak PJ Bupati yang juga hadiri pada acara pagi hari ini,”pungkasnya.(*)
Sumber: Pojok Papua Read More