TIMIKA, pojokpapua.id – Aparat gabungan TNI dan Polri berhasil menangkap seorang anggota Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) yang diketahui berinisial YL alias Tomse pada Kamis (5/4/2023) lalu di Kabupaten Nduga.
Kasatgas Gakkum Damai Cartenz, Kombes Pol I Gusti Gde Era Adhinata saat menggelar press release di kantor Pelayanan Polres Mimika, Senin (10/4/2023), menjelaskan tersangka YL alias Tomse merupakan anggota KKB pimpinan Egianus Kogoya di Wilayah Nduga.
Menurutnya tersangka YL alias Tomse ditangkap beserta sejumlah barang bukti yakni senjata api dan ratusan butir amunisi dari berbagai kaliber. Dimana barang bukti yang berhasil diamankan yakni 2 pucuk senjata api laras panjang jenis Ferffrans Cal Multi Model S.O.A.R FF 0000065.
Kemudian 1 pucuk senjata pelontar SPG1A kaliber 40 mm BE. BT 002680 yang dicuri pada Tahun 2020 milik Satgas Yonif Raider 700/Wira Yudha Cakti. Berikutnya 1 pucuk senjata api laras pendek, 10 buah magazen caliber 5.56, lalu 1 buah magazen caliber 7.62. Selanjutnya 3 buah magasen pistol milik pasukan Egianus Kogoya.
Lalu 415 butir amunisi berbagai jenis terdiri dari 312 amunisi kaliber 5,56 mm, 33 butir amunisi kaliber, 7,62 x 39 mm. Kemudian 4 butir amunisi kaliber 9×17 mm, 19 butir amunisi kaliber 8,3 mm.
Selanjutnya 13 butir amunisi kaliber 38 mm, 8 butir amunisi kaliber 7,62 x 45 mm, 17 butir amunisi kaliber 9 mm, 8 butir amunisi hampa kaliber 5,56 mm, 1 butir amunisi kaliber 40 mm, dan dua teropong. “Total ada 415 butir amunisi berbagai jenis, dan senjata api,”ucap Kombes Era.
Lebih lanjut Kasatgas Gakkum menguraikan tersangka YL alias Tomse selama bergabung dengan KKB pimpinan Egianus Kogoya, telah terlibat dalam sejumlah aksi teror yakni pembakaran camp Dolorossa pada Tahun 2021 lalu. Kemudian terlibat kontak tembak dengan Satgas Yonif Raider 700/ Wira Yudha Cakti pada Bulan Februari Tahun 2021 lalu di Kabupaten Nduga.
Selain itu tersangka YL alias Tomse juga terlibat dalam aksi penembakan pesawat Sam Air PK-SMG di Bandara Kenyam, Kabupaten Nduga pada Tahun 2022 lalu. Lalu ia juga terlibat juga dalam aksi teror terhadap 15 orang pekerja Puskesmas di Distrik Paro, Kabupaten Nduga pada Bulan Februari lalu.
Bahkan kata Kombes Era bahwa tersangka YL alias Tomse, juga terlibat dalam aksi pembakaran pesawat dan penyanderaan pilot Susi Air di Distrik Paro, Kabupaten Nduga. “Yomce terlibat beberapa aksi teror yang terakhir pembakaran pesawat Susi Air,”ungkap Kasatgas Gakkum.
Kombes Era juga mengatakan dengan diamankannya tersangka YL alias Tomse, tentunya bisa mengurangi aksi yang akan lebih sporadis dari KKB pimpinan Egianus Kogoya. “Hal ini, merupakan pukulan telak bagi kelompok Egianus. Saat ini kondisi tersangka YL masih kooperatif, dan juga sehat serta sementara ini kami melakukan pengembangan,”papar Kombes Era.(*)
Sumber: Pojok Papua Read More