Wakil Presiden Indonesia Tiba di Timika Disambut Pj Gubernur dan Para Bupati di Papua Tengah

TIMIKA | Wakil Presiden Republik Indonesia, K.H. Ma’ruf Amin tiba di Timika pada Rabu (30/11/2022).

Wakil Presiden tiba di Timika sekitar pukul 13.40 WIT menggunakan Pesawat Kepresidenan Boeing 737- 400 TNI AU  di Bandara Mozes Kilangin, setelah melakukan kunjungan kerja di Merauke, Papua Selatan.

Tampak para Bupati-bupati wilayah Papua Tengah seperti Bupati Nabire Mesak Magai, Plt Bupati Mimika Johannes Rettob, Bupati Paniai Meki Nawipa, Bupati Puncak Willem Wandik, dan lainnya menyambut Wakil Presiden di Rimba Papua Hotel (RPH) tempat berlangsungnya kegiatan.

Diberitakan sebelumnya, Plt. Bupati Kabupaten Mimika, Johannes Rettob mengatakan, Wapres berada di Timika hanya sekitar 2 jam dan akan melanjutkan perjalanan ke Kaimana.

“Jadi nanti kita bertemu di sini, lalu Wapres akan melakukan kegiatan pencanangan pembangunan rumah-rumah masyarakat di seluruh Papua yang dicanangkan di Timika,” jelas Johannes kepada awak media, Jumat (25/11/2022).

Selain itu, Wapres juga akan melakukan peresmian beberapa BLK swasta yang ada di Timika.

“Sekaligus beliau juga akan meresmikan kantor Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Timika,” ungkapnya.

Terakhir, nantinya Wapres akan bertemu dengan Gubernur Papua Tengah dan delapan Bupati.

“Kita sudah siap, kita tuan rumah jadi harus siap,” pungkasnya.

Dikutip dari Wapresri go.id, Wakil Presiden sebagai Ketua Badan Pengarah Percepatan Otonomi Khusus Papua (BP3OKP) atau disebut Badan Pengarah  Papua (BPP), mengunjungi 4 Provinsi, mulai dari Provinsi Papua, Provinsi Papua Selatan, Papua Tengah, dan Papua Barat.

Wapres melakukan kunjungan didampingi  Ibu Wury Ma’ruf Amin beserta rombongan terbatas.

Wapres Tiba di Jayapura pada Senin (28/11/2022), lalu berkunjung ke Merauke Selasa (29/11/2022) dan hari ini Rabu (30/11/2022) tiba di Timika dan akan lanjut ke Kaimana.

Kunjungan kerja Wapres kali ini berfokus pada upaya pemerintah dalam mendorong percepatan pembangunan kesejahteraan di Papua, sesuai dengan Peraturan Presiden Nomor 121 Tahun 2022 tentang Badan Percepatan Pembangunan Otonomi Khusus Papua (BP3OKP), Wapres ditunjuk oleh Presiden untuk menjadi Ketua BP3OKP pada 21 Oktober lalu.

Agenda utama Wapres di Jayapura yaitu Wapres akan melakukan pembahasan mengenai pelaksanaan Otsus Papua bersama dengan jajaran Dewan Perwakilan Rakyat Papua (DPRP), MRP (Majelis Rakyat Papua), Sekretaris Daerah Provinsi Papua beserta jajaran, dan akan meninjau Ruang Sekretariat Badan Pengarah Papua (BPP).

Selain itu, beberapa kegiatan lain yang akan dilakukan Wapres selama di Jayapura, yaitu meninjau Pameran Kemandirian BLK Komunitas; penyerahan bantuan sosial kepada perwakilan penerima, di antaranya akan diserahkan bantuan usaha atau modal Kredit Usaha Rakyat (KUR) dari Bank Papua dan Bank Himbara, penyerahan secara simbolis Nomor Induk Berusaha (NIB), penyerahan sertifikat vokasi, serta penyerahan bantuan kepada Orang Asli Papua (OAP) oleh Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Provinsi Papua. Tidak ketinggalan Wapres juga akan menemui masyarakat dan anak-anak Papua.

Lebih jauh, melalui kunjungan kerjanya kali Wapres menginginkan adanya strategi menyeluruh dalam mendorong komoditas-komoditas unggulan Papua, baik sektor pertanian, pariwisata, perikanan dan ekonomi kreatif.

Wapres ingin memastikan tegaknya prinsip, “No One Left Behind”, yaitu agar masyarakat asli Papua tidak tertinggal, bahkan orang asli Papua harus memainkan peran strategis dalam percepatan pembangunan dan otonomi khusus Papua.

Artikel ini telah tayang di seputarpapua.com
LINK SUMBER : Wakil Presiden Indonesia Tiba di Timika Disambut Pj Gubernur dan Para Bupati di Papua Tengah

Pos terkait