Anggota DPRD Mimika Fraksi PDI Perjuangan Thobias A. Maturbongs (Dok:salampapua.com)
SALAM PAPUA (TIMIKA)- Anggota DPRD Mimika Thobias A. Maturbongs turut mengucapkan Selamat Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Mimika ke-26, yang jatuh pada tanggal 8 Oktober 2022.
Politikus Kabupaten Mimika dari Fraksi Partai PDI Perjuangan ini menyampaikan harapannya agar Kabupaten Mimika mengalami perubahan-perubahan yang signifikan di masa transisi kepemimpinan daerah saat ini.
“Saya secara pribadi mengucapkan Selamat Ulang Tahun Kabupaten Mimika ke-26. Semoga tetap jaya dan ada perubahan ke depan dengan situasi terkini,” ujar Thobias.
Dirinya pun meminta agar seluruh lapisan masyarakat Mimika tetap mendukung pemerintah daerah dalam setiap program pembangunan, yang menurutnya, ke depan akan berjalan lebih baik.
“Masyarakat turut mengambil bagian dalam mendukung pemerintahan daerah Mimika saat ini. Dengan program-program pemerintah saat ini pasti akan berjalan baik ke depan, tidak seperti yang lalu-lalu. Kali ini, yakinlah, pasti pembangunan dari pesisir hingga ke dalam kota Timika itu akan berjalan baik,” ungkapnya.
Sementara itu, dia turut berpesan kepada para pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) agar kembali fokus kepada program-program prioritas sesuai Visi-Misi Bupati dan Wakil Bupati Mimika untuk mewujudkan Mimika Cerdas, Aman, Damai, dan Sejahtera.
“OPD-OPD tidak usah pikir macam-macam, fokus ke pekerjaan untuk mewujudkan Visi-Misi Bupati dan Wakil Bupati Mimika, yang selama ini tidak berjalan sebagaimana mestinya. OPD-OPD kembali sadarlah, untuk membangun Kabupaten Mimika ini, jangan mengejar keuntungan sendiri. Orang yang bekerja untuk membangun Papua khususnya Kabupaten Mimika ini harus dengan hati,” tuturnya.
Wartawan/Editor: Jimmy
Sumber: SALAM PAPUA Read More