TIMIKA | Kantor Pencarian dan Pertolongan (SAR) Jayapura, Papua, memastikan bahwa Tim SAR Gabungan telah menemukan bangkai pesawat SAM Air jenis Cessna 208 Caravan register PK-SMW yang hilang kontak pada Jum’at siang (23/6/2023) di wilayah Kabupaten Yalimo, Provinsi Papua Pegunungan.
Humas SAR Jayapura menyebutkan, bangkai pesawat dalam kondisi terbakar lantaran terlihat mengeluarkan asap. Hal itu dipastikan oleh anggota Pos SAR Wamena bersama potensi SAR yang menggunakan helikopter PT Intan Angkasa melakukan pencarian.
Tim SAR gabungan berhasil menemukan lokasi bangkai pesawat yang terlihat menabrak gunung.
Pesawat nahas itu disebutkan berpenumpang 6 orang, dengan rincian 2 orang kru pesawat (pilot dan co pilot atau FO), dan 4 orang penumpang.
Pesawat dilaporkan hilang kontak pada titik koordinat 4°02’46.32″S / 139°21’28.20″ E sekitar pukul 11.00 WIT, dengan rute dari Bandara Elelim menuju Airstrip POIK.
“Anggota Pos SAR Wamena bersama potensi SAR menggunakan helikopter Intan Angkasa melakukan pencarian searcing menggunakan Heli Intan, dan berhasil menemukan bangkai pesawat dengan kondisi melengeluarkan asap,” demikian keterangan Humas SAR Jayapura, Jum’at malam.
Sementara itu terkait proses evakuasi, disebutkan bahwa belum dapat dilakukan Tim SAR hari ini, lantaran kondisi cuaca dan kondisi di lapangan tidak memungkinkan untuk dilakukan evakuasi.
“Kasiops, Kepala SAR Jayapura, akan berkoordinasi bersama Lanud Silas Papare untuk melakukan evakuasi menggunakan heli dari Auri besok (Sabtu, 24 Juni 2023),” demikian disampaikan Humas SAR Jayapura dalam keterangannya.
Pesawat SAM Air PK-SMW sebelumnya bertolak dari Bandara Elelim, Kabupaten Yalimo, Provinsi Papua Pegunungan dengan memuat kargo serta empat penumpang, ditambah pilot dan co pilot.
Pilot sendiri yakni Captain Hari Permadi dan Co Pilot Levi Murib, sedangkan penumpang sesuai manifest masing-masing bernama Bartholomeus (34), Ebeth Halerohon (29), Dormina Halerohon (17), dan Kilimputni (20).
Artikel ini telah tayang di seputarpapua.com
LINK SUMBER : Tim SAR Pastikan Bangkai Pesawat SAM Air PK-SMW Terbakar Usai Menabrak Gunung