Terungkap, Pelaku Pemalsu Dokumen Administrasi dan Kependudukan Pernah Diperingati Dinas Dukcapil Mimika

TIMIKA, (Liputanpapua.id) – Dinas Pendudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Mimika memberikan apresiasi terhadap jajaran Polres Mimika lebih khusus Polsek Mimika Baru dalam mengungkap dan menangkap pelaku pemalsuan dokumen administrasi kependudukan dan catatan sipil baru baru ini.

“Kami siap membantu polres mimika baru dalam penegakan hukum terkait hal ini, ternyata bukan hanya dokumen adminduk tetapi SlM, SKCK, Ijazah dan lain lain juga turut dipalsukan oleh oknum yang tidak bertanggungjawab ini dan pastinya sangat merugikan masyarakat,” tegas Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Mimika Slamet Sutejo.

Menurutnya, pertengahan 2020 lalu, pihak Dukcapil, Distrik Mimika Baru dan Satpol PP pernah mendatangi, memperingati dan menegur langsung oknum tempat fotocopy tersebut untuk tidak melakukan tindakan pemalsuan dokumen karena bisa berdampak hukum dan merugikan masyarakat.

Kata Slamet, mengurus dokumen adminduk asli adalah gratis dan sangat mudah, cepat, dan datanya Valid.

“Malah ini masyarakat milih yang palsu dan pastinya sudah bayar dan datanya tidak Jelas. Dan yang jadi korban utama adalah masyarakat kita yang masih awam, secara lnstitusi pun kami dirugikan, karena masyarakat jadi bingung kok dokumen saya tidak sesuai,” ujarnya.

Ia menambahkan, pihaknya sangat tahu dokumen mana yang asli, bisa Scan QR Code, cek NIK, Biometriks Retina, Sidik Jari warga yang sudah perekaman e-KTP dan lain lain.

Sebab jika palsu, kata Slamet, pasti tidak valid dan tidak terconeksi dengan database system yang saat ini sudah lebih 4.612 lembaga yang Link ke datacenter Dukcapil Kemendagri Pusat dan saling terkoneksi dengan Kementerian/ Lembaga, termasuk Kepolisian, KPK, Kemensos, Perbankan, BPJS Ketenagakerjaan, BPJS Kesehatan, Maskapai, Vaksinasi Pedulilingungi, dan lain lain yang menggunakan hak akses pemanfaatan data tersebut.

“Sekali lagi, kami sampaikan apresiasi kepada aparat kepolisian mimika yang menindak secara hukum kasus ini,” (Steve)

The post Terungkap, Pelaku Pemalsu Dokumen Administrasi dan Kependudukan Pernah Diperingati Dinas Dukcapil Mimika appeared first on Liputan Papua.

Pos terkait