TIMIKA | Hotel Horison Diana kembali memanjakan pengunjungnya, seperti yang dilakukan setiap bulannya yakni dengan adanya promo room spesial dan menu khusus.
Sales Executive Rian Hidayat menjelaskan Horison Diana untuk bulan November ini mengusung tema “Now Vacation” yang menawarkan kamar executive seharga Rp935.000 dengan fasilitas sarapan pagi untuk dua orang, akses gratis kolam renang dan gym, diskon 15 persen makanan dan minuman, 10 persen untuk laundry, internet cepat dan gratis parkir.
“Ada gratis kentang goreng dan jus jeruk 2 pcs juga,” ungkap Rian di Hotel Horison Diana Mimika, Rabu 8 November 2023.
Kesempatan yang sama Sales Executive Lorensa Sonda mengungkapkan, selain promo kamar, Hotel Horison Diana juga menawarkan paket nonton bareng Piala Dunia U-17 2023 dari tanggal 10 November sampai 2 Desember 2023 di Kurulu Sky Lounge, dengan harga Rp35.000 per orangnya.
“Itu sudah termasuk kopi, teh, dan mix peanut (kacang), kalau mau reservasi (nonton) bisa langsung hubungi ke nomor Hotel Horison Diana, terus bisa sehari sebelum,” ujarnya.
Lorensa mengatakan nonton bareng juga bisa diakses gratis oleh tamu Hotel Horison Diana dengan jenis kamar Deluxe room seharga Rp749.000.
“Untuk yang menginap di deluxe room akan mendapat gratis nonton bareng piala dunia U-17 untuk dua orang, dengan fasilitas yang sama dengan paket nonton bareng,” terangnya.
Selain promo kamar dan nonton bareng, Hotel Horison Diana juga menyiapkan dua menu makanan spesial yakni Santan Black Noodle dan Sky Lounge Ribs Konro. Keduanya dibanderol dengan harga Rp40.000 dan Rp85.000 per porsinya.
Koki Hotel Horison Ultima Kris menerangkan, mie yang digunakan di Santan Black Noodle dibuat sendiri dengan pewarna tinta cumi. Dipadukan dengan kuah kaldu ayam, bakso, ayam bumbu kecap, telur rebus dan pangsit yang membuat menu mie hitam ini sulit untuk dilewatkan.
“Basicnya seperti mie ayam, tetapi yang membedakan itu kita pakai mie hitam yang kita buat sendiri,” tuturnya.
Kemudian untuk menu Sky Lounge Ribs Konro adalah Sup Konro dengan iga sebagai bahan utama. Kris mengatakan iga yang digunakan direbus selama berjam-jam untuk mendapatkan tekstur daging yang sangat empuk.
“Ini menggunakan iga sebagai bahan utama dan dagingnya empuk, dasarnya masakan ini yah Konro, di Sky Lounge itu sebenarnya tidak pernah ada menu makanan tradisional, tetapi karena permintaan pengunjung, kami pertama kali ini disiapkan,” jelasnya.
Selain kedua menu makanan, Hotel Horison Diana juga menyiapkan menu minuman spesial yakni Wedang Latte dan Ice Wedang Latte.
Kedua menu minuman ini adalah perpaduan antara jahe, cengkeh, gula jawa, dan susu. Perpaduan bahan-bahan tersebut menghasilkan rasa gurih, sedikit pedas yang menghangatkan jika dipesan panas, dan segar dengan sedikit rasa pedas jika dipesan dingin.
Menu spesial terakhir yang disiapkan oleh Hotel Horison Diana adalah Avocado Coffe, yakni minuman berbahan dasar kopi, susu, alpukat, dan es krim vanilla sebagai toping.
Khusus ketiga minuman tersebut dihargai Rp30.000 untuk Wedang dan Ice Wedang Latte, kemudian Rp35.000 untuk Avocado Coffee.
Artikel ini telah tayang di seputarpapua.com
LINK SUMBER : Spesialnya Promo “Now Vacation” Hotel Horison Diana