[[{“value”:”
MERAUKE | Speedboat berpenumpang 3 orang dilaporkan hilang kontak sejak Rabu (7/2/2024) di Perairan Wamal di titik area sekitar 61 kilometer dari Distrik Okaba, Kabupaten Merauke, Papua Selatan.
Tiga korban hilang atas nama Yakobus Pesiwarisa (L/19 tahun), Yustus Basik-Basik (L/19 tahun) dan Tinus Awi (L/19 tahun). Ketiganya berdomisili di Jalan Sabang.
Informasi yang diterima media ini, Jumat (9/2/2024) sekitar pukul 00.55 WIT dari Kantor Pencarian dan Pertolongan (SAR) Merauke, menyebut insiden naas itu dilaporkan oleh Polikarpus sekitar 18.25 WIT.
Polikarpus melaporkan awalnya 4 speedboat berlayar dari Distrik Waan menuju ke Merauke. Setibanya di Muara Safan, 1 dari 4 speedboat tersebut menepi ke Kampung Wamal dan 3 speedboat lain tetap melanjutkan pelayarannya ke Merauke.
“Pukul 07.00 WIT di hari yang sama, speed boat tersebut telah berlayar kembali menuju ke Merauke. Sekitar jam 12 siang, 3 speed sampai di Dermaga Merauke tapi kami menunggu speed yang satunya tidak sampai-sampai. Setelah itu kami kirim 1 speed kembali ke sana mencari mereka tapi hasilnya nihil sampai hari ini,” beber Polikarpus.
Sementara itu, Kepala Kantor SAR Merauke, Alman S. Imbiri melalui Kasie Operasi dan Siaga, Reza Afriyanto mengatakan, berdasarkan perhitungan waktu hilang kontak, diperkirakan titik kejadian berada di jarak sekitar 61 km garis lurus ke arah barat dari Pos Pencarian dan Pertolongan Okaba di Distrik Okaba.
Oleh karenanya, kata Reza, sebanyak 6 petugas SAR diberangkatkan melalui jalan darat pada pukul 18.45 WIT setelah berkoordinasi dengan Polsek dan aparat setempat di Distrik Okaba.
“Rencananya hari Jumat (9/2/2024) Tim SAR gabungan terus lakukan penyisiran di pesisir pantai sepanjang Okaba hingga Wamal menggunakan speedboat dan juga penyisiran darat,” tandasnya.
Artikel ini telah tayang di seputarpapua.com
LINK SUMBER : Speedboat Berpenumpang 3 Orang Hilang Kontak di Perairan Wamal
“}]]