JAYAPURA | Nama pemain Persipura Jayapura Ramai Rumakiek masuk dalam radar perburuan PSBS Biak diputaran kedua Liga 2 musim 2023/2024. Meski masih dalam status kontrak, PSBS siap memboyong pemain asal Biak, Papua itu.
“PSBS membuka pintu selebar-lebarnya untuk Ramai Rumakiek. Dia pemain asal Biak yang punya kualitas terbaik di Papua,” ujar Manajer PSBS Yan Permenas Mandenas, melalui keterangan tertulis, Minggu (15/1/2023).
Yan yang akrab disapa YPM menyebut kontrak Ramai Rumakiek di Persipura akan tuntas tahun ini.
Faktor gaji disebutnya akan membuat Ramai Rumakiek akan bersedia hijrah ke PSBS.
“Saya pastikan Ramai akan sejahtera dengan menerima upah yang layak di PSBS. Sebagai putra Papua dia wajib kami hargai sesuai dengan kemampuan dan kontribusinya,” ucap YPM.
PSBS tengah mencari tambahan amunisi untuk melengkapi skuad yang ada saat ini untuk putaran kedua. Selain Ramai ada beberapa mantan pemain Persipura yang masuk dalam radar.
Defender Persib Bandung Victor Iqbonefo, pemain depan Persik Kediri Fery Pahabol juga masuk dalam daftar pemain yang diburu.
Satu eks Persipura yang sudah bergabung saat ini adalah Muhammad Tahir. Tahir dalam proses peminjaman dari klub lamanya Madura United.
Kedatangan Tahir ke PSBS menambah deretan mantan pemain Persipura yang kini membela PSBS.
Sebelumnya sudah ada nama, Panggih Prio Sembodho, Gerry Mandagi, Nelson Alom, Yohanis Nabar, Beto Goncalves dan Ruben Karel Sanadi.
Skuad berjuluk lain Napi Bongkar itu akan melakoni laga terakhir menghadapi Persipura pada tanggal 20 Oktober di Stadion Mandala, Jayapura. PSBS baru akan tiba Senin, (16/10/2023) di Jayapura setelah berhasil meraih poin di kandang Sulut United, Manado.
Artikel ini telah tayang di seputarpapua.com
LINK SUMBER : Setelah Tahir, PSBS Inginkan Ramai Rumakiek