Sekelompok Warga Tembagapura Palang Terminal Gorong-Gorong Timika

Situasi saat terjadi pemalangan di terminal Gorong-gorong Timika, Papua (Foto:Istimewa)

SAPA (TIMIKA) – Menuntut PT Freeport Indonesia (PTFI) menyediakan bus untuk pulang kampung, sekelompok warga Distrik Tembagapura melakukan aksi pemalangan di terminal Gorong-gorong Timika, Papua, Kamis (28/4/2022).

Polsek Mimika Baru (Miru) dipimpin langsung Kapolsek AKP Oscar Fajar Rahadian segera merespon setelah menerima laporan warga. AKP Oscar menjelaskan, di TKP juga ada perwakilan dari manajemen PTFI bersama perwakilan masyarakat. Kepolisian pun mengimbau agar dapat dikomunikasikan dengan baik dan aksi serupa tidak lagi dilakukan.

“Warga yang lakukan aksi kurang lebih berjumlah 40 sampai 50 orang. Persoalan ini karena  miskomunikasi saja terkait keberangkatan warga dari beberapa hari lalu. Setelah kami berikan pemahaman, masyarakat pun bubar,” jelasnya.

Menurut dia, pihak manajemen PTFI dan perwakilan masyarakat telah berkoordinasi untuk kepastian rencana pemulangan sejumlah masyarakat tersebut.

“Memang sempat ada oknum masyarakat yang ancam akan bangun tenda di sana, tapi tidak diperbolehkan. Itu dilakukan karena belum adanya titik temu terkait identitas warga yang memang benar-benar warga kampung di Tembagapura,” ujarnya. 

Wartawan: Acik

Editor: Jimmy R

Pos terkait