TIMIKA | Sebuah mobil mini bus bernomor polisi DD 1216 GJ berwarna merah maron nyungsep di parit yang berada di Jalan Belibis, Kota Timika, Mimika, Papua Tengah, Selasa (11/4/2023).
Kejadian tersebut terjadi sekira pukul 19.30 WIT. Menurut pantauan seputarpapua.com di lapangan mobil mini bus yang berakhir di parit tersebut, melaju dari arah Jalan Yos Sudarso menuju Budi Utomo Timika Indah.
Namun naas, saat tiba di tempat kejadian perkara mobil tersebut menyenggol sebelah kanan mobil sejenis milik PT Freeport bagian Community Affair dengan nomor polisi PA 1639 ME yang sedang parkir.
Seorang pengguna jalan mengaku melihat jika mobil tersebut sudah berjalan tidak stabil sejak di Jalan Yos Sudarso dengan kencang.
“Saya tadi lihat dia sudah oleng jalannya ke kanan lalu ke kiri, dalam hati saya bilang ini nanti pasti menambrak, ternyata benar,” ungkapnya.
Nyungsepnya mobil di parit tersebut akhirnya menjadi tontonan pengguna jalan yang melintas di Jalan Belibis yang sempat membuat kemacetan.
Kedua penggendara mobil beserta penumpang yang berada di mobil merah maron tersebut pun dibawa oleh Satuan Lalu Lintas Polres untuk dimintai keterangan terkait kecelakaan itu.
Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan yang melibatkan dua mobil tersebut
Hingga berita ini diterbitkan belum ada keterangan dari kepolisian perihal kejadian tersebut, dan mobil pun masih nyungsep di parit.
Artikel ini telah tayang di seputarpapua.com
LINK SUMBER : Sebuah Mobil Nyungsep ke Parit di Jalan Belibis