Sambangi Polresta Jayapura Kota, Ini yang Dilakukan Tim Gabungan dari Enam Lembaga Negara RI

JAYAPURA | Tim Gabungan dari enam lembaga negara, yakni Ombudsman RI, Komnas HAM, Komnas Perempuan, Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK), Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI), dan Komisi Nasional Disabilitas (KND) menyambangi Mapolresta Jayapura Kota, Selasa (25/7/2023).

Kunjungan enam lembaga negara ke Polresta Jayapura Kota ini, guna melakukan pencegahan kekerasan dan penyiksaan terhadap tahanan yang ada di kantor polisi yang berkedudukan di ibukota Provinsi Papua ini.

Jamsly Hutabarat selaku Komisioner Ombudsman RI, menjelaskan bahwa sasaran dalam kunjungan tersebut adalah pengecekan sarana prasarana, prosedur hingga orang atau tahanan yang ada di dalamnya.

“Paling utama yang kami cek ada kelayakan bagi para tahanan yang ada di dalam, dan itu menyangkut sarana prasarana yang disediakan oleh Polresta sendiri. Kemudian kami juga mengecek standar operasi prosedur (SOP) yang dikelola didalam tahanan seperti apa dan juga orang-orang yaitu para tahanan di dalam bagaimana kondisi mereka saat ini,” kata Jamsly disela-sela kunjungan.

Jamsly menyebut bahwa kekerasan terhadap para tahanan acapkali disebabkan beberapa faktor, seperti dari aspek tempatnya yang apabila terasa tidak nyaman, proses yang berbelit-belit, dan para pelaku kejahatan yang merupakan para tahanan kurang diedukasi.

“Kontribusi Polresta sendiri sudah sangat optimal untuk menghindari ketiga faktor di atas yang bisa menimbulkan kekerasan terhadap tahanan. Sebab itu kami berharap kedepan Polresta dapat mempertahankan ini dan menerapkan pendekatan baru serta mengedukasi para pelaku tindak kejahatan yang ditahan guna mencegah terjadinya tindak kekerasan,” harapnya.

Sementara itu, Kasat Tahanan dan Barang Bukti (Tahti) Polresta Jayapura Kota, AKP Miftahul Ulum, menyampaikan sejak dua tahun lalu dengan kunjungan yang sama, pihaknya senantiasa menindaklanjuti segala temuan dan koreksi terhadap Polresta Jayapura Kota.

“Buktinya, para tahanan kami sehat, tempat didalam juga terasa nyaman guna menjaga kesehatan para tahanan, dan prosedur yang kami terapkan juga tepat dan efektif baik dari segi administrasi hingga para pengunjung yang datang untuk menjenguk para tahanan didalam,” ungkapnya.

Kendati demikian, dirinya mengaku bahwa pastinya ada kekurangan yang dimiliki Polresta, yakni mengenai kapasitas ruangan yang mungkin masih tergolong kurang.

“Karena jumlah para tahanan yang mungkin bisa saja bertambah seiring berjalannya waktu. Tapi ini selalu jadi atensi,” tandasnya.

Artikel ini telah tayang di seputarpapua.com
LINK SUMBER : Sambangi Polresta Jayapura Kota, Ini yang Dilakukan Tim Gabungan dari Enam Lembaga Negara RI

Pos terkait