Ribuan Warga Distrik Mimika Baru Terima Bansos Dari Kemensos

Situasi saat masyarakat di Distrik Mimika Baru menerima Bansos dari Kemensos RI (Foto:salampapua.com/Evita)

SALAM PAPUA (TIMIKA) – Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Mimika kembali menyalurkan bantuan sosial (Bansos) dari Kementerian Sosial RI kepada masyarakat.

Kali ini bantuan disalurkan kepada Distrik Mimika Baru (Miru) bertempat di gedung Emeneme Yauware, tetapi ada juga di beberapa titik pembayaran bantuan seperti di Kantor Pos untuk Distrik Kwamki Narama, dan di Kantor Distrik Mimika Timur untuk Distrik Mimika Timur. Penyaluran bantuan dimulai sejak 24 November 2022.

Plt Kepala Dinas Sosial Kabupaten Mimika, Andrias Nauw melalui Staf Bidang Data, Hasriyati menyampaikan bahwa masyarakat yang mau mengambil bantuan harus menyiapkan KTP dan bagi yang diwakili harus membawa KK yang bersangkutan sebagai bukti keluarga si penerima.

Bantuan ini berupa uang sembako Rp 600.000, uang BBM RP 300.000 dan juga uang PKH. Untuk Mimika Baru ada 2.838 KK yang hendak disalurkan.

“Untuk waktu penyaluran bantuan dilakukan selama 2 minggu, dari jam 08.00 WIT sampai 17.00 WIT, ujar Hasriyati, Jumat (25/11/2022).

Diimbau bagi masyarakat penerima uang PKH agar tidak mengantre lagi di Bank BRI karena uang sudah dibayarkan langsung pada saat menerima uang sembako dan BBM.

Wartawan: Evita

Editor: Jimmy

Sumber: SALAM PAPUA Read More

Pos terkait