Razia di Pintu Masuk Kwamki Narama dan Jalan Budi Utomo, Polisi Temukan Sajam dan Miras

TIMIKA, pojokpapua.id – Aparat kepolisian dari Polres Mimika bersama Polsek Kwamki Narama melaksanakan razia di pintu masuk Distrik Kwamki Narama tepatnya didepan Mile Point (MP) 28, pada Jumat (10/3/2023) malam.

Kasubag Dal Ops Bag Ops Polres Mimika, AKP Yulius Harikatang yang memimpin langsung razia itu, mengatakan pelaksanaan razia itu untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. “Ini atensi dari bapak Kapolres untuk pelaksanaan razia dengan sasaran senjata tajam dan minuman keras,”kata AKP Harikatang.

Lebih lanjut menurutnya dalam kegiatan razia itu, polisi mengamankan beberapa buah senjata tajam berupa parang dan pisau sangkur serta beberapa botol minuman beralkohol. “Untuk miras kita langsung musnahkan ditempat, sementara untuk sajam kita sita. Ada juga 3 oknum warga yang kami amankan karena berkendaraan dalam pengaruh miras. Makanya kami bawa ke Polsek Miru, nanti kalau besok sudah sadar baru kita pulangkan,”jelas Kasubag Dal Ops Bag Ops Polres Mimika.

Selain itu pihak kepolisian juga melaksanakan razia di Jalan Budi Utomo, dan patroli keliling kota Timika. “Ini kegiatan rutin yang kita laksanakan setiap malam berdasarkan atensi dari bapak Kapolres,”ucap AKP Harikatang.(*)

Sumber: Pojok Papua Read More

Pos terkait