TIMIKA – Selain menjalankan program Corporate Social Responsibility (CSR) atau tanggungjawab sosial masing-masing, Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang beroperasi di Mimika yang dikoordinir oleh PT Freeport Indonesia dan Bank BRI dengan melibatkan 14 BUMN lainnya berkolaborasi menggelar CSR dalam rangka perayaan Natal Tahun 2022.
Beberapa kegiatan digelar dalam rangka natal diantaranya lomba Christmas Carol yang sudah berlangsung sejak 22 Desember 2022 dan berakhir 5 Januari 2023 berhadiah total Rp 13 juta, kemudian kegiatan CSR di tiga lokasi yakni Puskesmas Mapurujaya, Puskesmas SP 5 dan Puskesmas SP 13. Kegiatan ini akan digelar pada Rabu (28/12/2022). Dan puncaknya ibadah natal bersama pada 14 Januari 2023.
Ketua Panitia Natal Bersama BUMN Regional Timika, Rony Yawan dalam konferensi pers, Selasa (27/12/2023) menjelaskan kegiatan ini menindaklanjuti surat dari Kementerian BUMN yang menugaskan masing-masing regional membuat program CSR sebagai tanggungjawab sosial kepada masyarakat setempat yang dirangkaikan dengan perayaan natal.
Rony mengungkapkan, kegiatan yang dilakukan diantaranya bakti sosial berupa pemeriksaan kesehatan gratis, pemberian makanan bergizi dan pemberian makanan tambahan bagi ibu hamil, pemberian sembako sebanyak 510 paket di tiga lokasi, 150 paket untuk tiga gereja ditambah 370 paket bantuan ke Lapas Klas IIB Timika. Juga ada pemberian bantuan perbaikan Gereja Kekwa sebesar Rp 50 juta dan sumbangan material kebutuhan Yayasan Yapeda. Kemudian ada juga pembagian tempat sampah.
Pemimpin BRI Cabang Timika, Budi Prasetyanto menambahkan, CSR merupakan sebuah kewajiban dari BUMN. Dimana BUMN diwajibkan mengalokasikan 10 persen dari keuntungannya untuk program sosial. Namun program ini ditangani oleh kantor pusat dan tinggal dibreakdown ke masing-masing cabang.
BRI kata dia, sebagai salah satu Bank BUMN bukan baru kali ini melakukan program CSR. Sebelumnya sudah dilakukan baik itu untuk bidang pendidikan dengan membagikan bantuan seragam sekolah di SD Pomako, kesehtan dengan memberikan bantuan ambulans.
Namun khusus pada CSR Natal ini, BRI memberikan bantuan material untuk perbaikan Gereja di Kekwa. “Jadi BRI bukan pertama kali tapi sebelumnya sudah menjalankan program CSR di Timika untuk pendidikan, kesehatan dan lainnya,” terang Budi.
Hal yang sama juga dilakukan PLN Area Timika lewat program listrik masuk desa. Dimana hampir semua kampung yang ada di Mimika baik di pesisir dan pegunungan telah dilistriki. Tahun ini ada ratusan rumah tangga di pedalaman yang akhirnya bisa menikmati fasilitas penerangan dari PLN.(*)
Sumber: Pojok Papua Read More