JAYAPURA | PSBS Biak kian serius mempersiapkan diri menghadapi putaran kedua Pegadaian Liga 2 musim 2023/2024 awal November nanti.
PSBS akan menghadapi saudaranya Persewar Waropen dalam derby Saereri di Stadion Mandala, Kota Jayapura, Papua, pada Jumat, 3 November 2023.
Skuad berjuluk Badai Pasifik itu kini berada di Kota Jayapura. Usai diliburkan beberapa hari, tim yang kini berada di puncak klasemen sementara Grup 4 Pegadaian Liga 2 musim ini melakukan pemusatan latihan di lapangan sepakbola Mahacandra Universitas Cenderawasih.
“Setelah beberapa hari libur, kini kami sudah berlatih lagi. Sebanyak 24 pemain sangat antusias mengikuti semua program latihan yang diberikan,” kata asisten pelatih PSBS Ellie Aiboy, Jumat (27/10/2023).
Legenda sepakbola Indonesia itu menyebutkan intensitas latihan timnya ditingkatkan. Hal ini dilakukan agar semua pemain memiliki fisik yang lebih prima jelang laga menghadapi tuan rumah Persewar.
“Intensitas latihan kami tingkatkan guna menjaga kebugaran dan fisik pemain. Kami ingin semua pemain memiliki fisik yang prima saat tampil di putaran kedua,” jelasnya.
Selain tingkatkan fisik pemain, staf pelatih PSBS juga menyiapkan program latihan sentuhan akhir. Para pemain melakukan game internal untuk mengasah sentuhan akhir mereka agar lebih mantap.
“Selain tingkatkan fisik kita juga menyiapkan latihan untuk memantapkan finishing touch dengan game internal,” katanya.
Tim julukan lain Napi Bongkar itu, juga telah menjadwalkan program uji coba. Menurut rencana PSBS akan melakoni laga uji coba dengan tim Pra-PON Papua. Agenda uji coba melawan tim asuhan Richardo Salampessy itu dijadwalkan pada hari Minggu, 29 Oktober 2023.
Artikel ini telah tayang di seputarpapua.com
LINK SUMBER : PSBS Tingkatkan Intensitas Latihan Jelang Melawan Persewar