Polisi Telusuri Pembuat Narasi Nama Caleg Peroleh Kursi DPRD Mimika

Polisi Telusuri Pembuat Narasi Nama Caleg Peroleh Kursi DPRD Mimika

[[{“value”:”

TIMIKA | Beberapa hari ini masyarakat Kabupaten Mimika dihebohkan dengan narasi atau informasi nama-nama calon legislatif (Caleg) yang mendapatkan kursi di DPRD Mimika.

Informasi tersebut tersebar dan didapatkan masyarakat melalui media sosial WhatsApp. Saat ini pihak Polres Mimika sedang melakukan penyelidikan terkait oknum-oknum yang menyebarkan informasi tersebut.

“Saya sudah sampaikan kepada tim untuk menelusuri siapa yang membuat narasi yang membuat kegaduhan di tengah-tengah masyarakat terkait dengan perolehan suara yang tidak benar,” kata Kapolres di Gedung Eme Neme Yauware, Selasa (5/3/2024).

Kata Kapolres, pihaknya mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tidak percaya dengan isu yang beredar dan tidak terprovokasi. Karena untuk mengetahui perolehan suara masih menunggu hasil resmi dari KPU.

“Jangan mudah terprovokasi dengan informasi yang belum tentu kebenarannya. Karena itu bisa menggangu ketertiban masyarakat,” ujarnya.

Perlu diketahui, saat ini KPU Mimika masih menggelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi dan Penetapan Perhitungan Hasil Perolehan Suara Pemilu Tahun 2024 Tingkat Kabupaten Mimika.

Rapat pleno dipusatkan di Gedung Eme Neme Yauware. KPU Mimika sudah menyelesaikan rekapitulasi perolehan suara untuk 14 distrik. Sementara untuk 4 distrik, seperti Mimika Baru, Wania, Kuala Kencana, dan Tembagapura masih belum dilakukan.

Artikel ini telah tayang di seputarpapua.com
LINK SUMBER : Polisi Telusuri Pembuat Narasi Nama Caleg Peroleh Kursi DPRD Mimika

“}]] 

Pos terkait