TIMIKA, Seputarpapua.com | Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati MimikanMaximus Tipagau dan Peggi Patrisia Pattipi, menghadiri deklarasi dukungan dari Kawanua MP3, komunitas masyarakat Kawanua Sulawesi Utara, di Rumah Besar Nusantara, Lapangan Timika Indah, pada Senin 16 September 2024.
Acara ini dihadiri oleh ratusan masyarakat Kawanua dan simpatisan pasangan Maximus- Peggi, yang antusias menyatakan komitmen untuk mendukung kemenangan pasangan tersebut di Pilkada Mimika 2024.
Ketua Kawanua MP3 Alfa Wowor, dalam pembacaan deklarasinya menegaskan bahwa seluruh anggota komunitas Kawanua MP3 siap bekerja keras untuk memenangkan Maximus Tipagau dan Peggi Patrisia Pattipi.
“Kami percaya bahwa Bapak Maximus dan Ibu Peggi adalah sosok pemimpin yang mampu membawa perubahan positif bagi Kabupaten Mimika,” ujar Alfa Wowor.
“Dengan penuh keyakinan kami akan memberikan dukungan penuh demi terwujudnya kepemimpinan yang berpihak pada masyarakat.”
Dalam sambutannya, Maximus mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas dukungan luar biasa dari Kawanua MP3. Baginya, dukungan ini bukan hanya simbol persatuan tetapi juga semangat yang mendorong dirinya dan Peggi untuk terus berjuang membawa Mimika menuju masa depan yang lebih maju dan sejahtera.
“Dukungan dari Kawanua MP3 sangat penting bagi kami,” kata Maximus. Ini menjadi penyemangat agar kami terus bekerja keras untuk mewujudkan Mimika yang lebih baik, dengan mendengarkan dan melayani semua lapisan masyarakat, termasuk komunitas Kawanua.”
Acara deklarasi dukungan Kawanua MP3 dimeriahkan dengan berbagai kegiatan, termasuk doorprize, xlomba tari, lomba masak, dan lomba balap motor lambat, yang semakin mempererat ikatan kekeluargaan dan kerukunan antar suku di Mimika. Maximus Tipagau secara langsung memberikan hadiah kepada para pemenang, menciptakan momen kebersamaan yang penuh kehangatan.
Tidak hanya masyarakat Kawanua, warga dari berbagai suku dan latar belakang juga hadir untuk memeriahkan acara ini. Dalam kesempatan tersebut, Maximus Tipagau menekankan pentingnya persatuan di tengah keragaman yang ada di Mimika. Ia mengajak semua pihak untuk mengesampingkan perbedaan dan bersatu demi kemajuan bersama.
“Mari kita lupakan perbedaan suku, agama, dan latar belakang. Kita semua adalah saudara, anak-anak Mimika. Dengan bersatu, kita bisa membangun Mimika yang lebih maju, adil, dan sejahtera,” tegasnya.
Dukungan yang semakin luas dari berbagai komunitas, termasuk Kawanua MP3, menambah optimisme bagi Maximus-Peggi dalam menghadapi Pilkada Mimika 2024. Dengan semangat persatuan dan kerja sama, pasangan ini yakin mampu membawa perubahan nyata bagi Mimika dan meraih kemenangan di Pilkada mendatang. (Advertorial)
Artikel ini telah tayang di seputarpapua.com
LINK SUMBER : Pilkada Mimika 2024, Kawanua MP3 Deklarasikan Dukungan untuk Maximus – Peggi