JAYAPURA | Persekat Tegal akhirnya bisa pulang dengan membawa poin dari markas Persipura Jayapura setelah bermain imbang dengan skor 0-0 dalam lanjutan putaran pertama babak playoff Kompetisi Liga 2 Indonesia di Stadion Mandala, Kota Jayapura, Papua, Minggu (7/1/2024).
Pelatih kepala Persekat Tegal, Mial Balebata Armand mengaku puas bisa mendapatkan satu poin untuk dibawa pulang kembali ke markas mereka, meski tidak mudah menghadapi Persipura yang notabene mengusai jalannya pertandingan.
“Pertandingan tadi sangat sulit, pertandingan yang panas, sama-sama melakukan penyerangan. Tapi apapun yang terjadi di Stadion Mandala itu, karena ini rumah saya juga. Saya target akan pulang dengan satu poin dan itu terjadi,” kata Mial Balebata Arman usai laga.
Pria kelahiran Kamerun, namun sudah berwarganegara Indonesia ini mengungkapkan, satu poin itu didapatkan lantaran adanya pergantian striker asing Persipura, Enzo Calestine. Ia mengakui pemain itu merupakan kunci dari permainan tim Mutiara Hitam, Persipura Jayapura.
“Secara taktikal sudah pelajari permainan Persipura, apalagi ada pergantian striker Enzo, ini kartu Persipura sudah keluar, tidak ada lagi harapan buat mereka,” ujarnya.
Pelatih yang menghabiskan karir sepakbolanya ditanah Papua ini, mengharapkan hasil tersebut bisa membuat timnya semakin lebih baik lagi.
“Satu poin ini sangat penting karena bermain di luar kandang. Semoga bermain di kandang nanti saya maksimalkan pertandingan. Sehingga diputaran pertama ini sudah amankan tim untuk bertahan di liga 2,” tandasnya.
Artikel ini telah tayang di seputarpapua.com
LINK SUMBER : Persekat Puas Bawa Pulang Poin dari Persipura