MAPPI, pojokpapua.id – Hari Perpustakaan Nasional diperingati setiap 17 Mei dan tahun ini sudah memasuki tahun ke-43. Momen ini dimanfaatkan oleh Pemerintah Kabupaten Mappi melalui Dinas Perpustkaan dan Arsip Daerah untuk membangkitkan minat baca atau literasi masyarakat khususnya pelajar dengan menggelar perlombaan.
Ada tiga jenis lomba yang digelar yakni lomba menggambar untuk tingkat SD kelas 4, 5 dan 6 yang diikuti 12 peserta. Lomba membaca puisi untuk tingkat SMP dengan peserta 8 orang dan lomba bercerita bagi tingkat SMA/SMK dengan peserta 6 orang.
Lomba ini juga sekaligus dirangkaikan dengan satu tahun kepemimpinan Penjabat Bupati Mappi, Michael Rooney Gomar, S.STP., M.Si yang dilantik pada 27 Mei 2022 lalu. Dan kembali diperpanjang oleh Kementerian Dalam Negeri untuk satu tahun ke depan.
Kegiatan perlombaan yang digelar Jumat (26/5/2023) dipusatkan di Taman Mappi Bangkit dibuka oleh Sekda Mappi, Ferdinandus Kainakaimu ditandai penyerahan peralatan menggambar kepada perwakilan peserta. Turut hadir Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Mappi, Fransiskus Yamlean serta pimpinan dan perwakilan OPD lingkup Pemkab Mappi.
Sekda Mappi, Ferdinandus Kainakaimu mengapresiasi OPD yang tidak pernah berhenti berinovasi untuk menghidupkan Mappi ke arah lebih baik. Apalagi minat literasi di kalangan masyarakat yang mulai turun karena teralihkan dengan hadirnya media sosial. “Tapi di Mappi kita mulai untuk bangkitkan kembali literasi,” katanya.
Inovasi oleh OPD dikatakan Sekda Mappi tidak terlepas dari hadirnya Pj Bupati Michael Gomar yang sudah setahun menjalankan tugas di Mappi dengan berbagai terobosan. Sehingga dengan sendirinya ikut memacu OPD dalam melakukan inovasi program pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat.
Sekda menyebut, salah satu target Pemkab Mappi adalah peningkatan opini dari BPK RI. Sebab dari hasil pemeriksaan BPK, Pemkab Mappi masih mendapat opini Wajar Dengan Pengecualian (WDP) dengan poin 64. Hanya butuh sedikit poin untuk bisa mencapai angka 70 sehingga bisa mendapat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP).
Ia sangat optimis, target itu bisa tercapai Tahun 2024 mendatang dengan adanya kerja keras dan inovasi dari semua aparatur. “Kalau serius kita bisa, apalagi aparatur kita di Mappi juga sangat kreatif tinggal kita tingkatkan,” tegasnya.
Salah satunya agenda dari Dinas Perpustkaan dan Arsip Daerah yang dinilai sangat positif untuk membangun daerah. “Tahun-tahun ke depan adalah tahun inovatif. Di Papua Selatan hanya ada empat kabupaten dan Mappi sudah diperhitungkan jadi tidak ada waktu untuk bersantai,” ujar Sekda Mappi.
Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Mappi, Fransiskus Yamlean menambahkan, Pj Bupati dan Sekda telah mencanangkan tahun literasi maka Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah serta Dinas Pendidikan melakukan program untuk meningkatkan literasi di Mappi. “Kami secara pribadi sampaikan penghormatan kepada Pj Bupati dan Sekda yang beri kami kesempatan melakukan inovasi dan hal baru untuk membangun Mappi,” katanya.
Selama ini kata Fransiskus, kegiatan atau program dinas hanya monoton namun dengan dorongan Pj Bupati maka Dinas Perpustakaan dan Arsip mulai berinisiatif untuk melakukan beberapa hal dalam meningkatkan minat baca. Salah satunya Perpustakaan Keliling ke sekolah dan Taman Mappi Bangkit secara terjadwal.
Pada lomba kali ini, panitia lewat penilaian dewan juri akan memberikan hadiah berupa piala dan uang pembinaan kepada Juara 1, 2 dan 3 dari masing-masing lomba. Juara lomba menggambar dan mewarnai, Juara 1 Dahayu AAtifah – SD Maarif, Juara 2 Philipus Bormao Beagaimu – SD Inpres Kepi, Juara 3 Ridolof Dean Yaniresy – SD Inpres Kepi.
Juara Lomba Puisi Juara 1 Vinntiya Sissy Tri Hapsari – SMP Negeri 1 Obaa, Juara 2 Zahriatul Zanna – SMP Yapis Al Falah dan Juara 3 Agnes J Rahayaan – SMP Negeri 2 Obaa. Lomba Bercerita, Juara 1 Fransiskus Azizi – SMK Negeri 1 Obaa, Juara 2 Regina Kamagaimu – SMA Negeri 1 Obaa dan Juara 3 Yuliana Dian Wanggai – SMA Negeri 2 Obaa.(*)
Sumber: Pojok Papua Read More