Pemkab Asmat Gelar Ibadah Natal dan Syukur Tahun Baru 2024

Pemkab Asmat Gelar Ibadah Natal dan Syukur Tahun Baru 2024

ASMAT | Pemerintah Kabupaten Asmat menggelar Ibadah Perayaan Natal dan Syukur Tahun Baru 2024 bersama ASN, TNI, Polri dan masyarakat, di Lapangan Yos Sudarso, Agats, Sabtu (6/1/2024).

Ibadah dipimpin Pdt. Wily Wuwungan dengan mengangkat tem “Kemulian Bagi Allah dan Damai Sejahterah di Bumi (Lukas 2:14)”.

Bupati Asmat Elisa Kambu dalam sambutan mengatakan, semua telah dilalui bersama di tahun 2023, Semua ini terjadi karena kedaulatan Tuhan. Untuk itu, harus mengucap syukur.

Ia pun berharap, momentum Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 merupakan momentum penting untuk melakukan refleksi dan merenungkan kembali kebaikan dan berkat yang Tuhan telah nyatakan kepada setiap pribadi manusia, dan juga di Kabupaten Asmat.

“Kita percaya bahwa kelahiran Yesus telah menyatukan kita dan memimpin kita untuk membawa keselamatan,” kata Elisa.

Sementara itu, ketua panitia Muhammad Iqbal mengucapkan terima kasih atas dukungan semua, baik dari Pemerintah Kabupaten Asmat, TNI, Polri dan masyarakat yang sudah ikut berpartisipasi dalam mensukseskan Ibadah Perayaan Natal 2023 dan Syukur Tahun Baru 2024.

“Terima kasih juga saya sampaikan, Kepada hamba-hamba Tuhan yang telah membawa kita dalam ibadah perayaan Natal dan Syukur Tahun Baru 2024,” ujarnya.

Artikel ini telah tayang di seputarpapua.com
LINK SUMBER : Pemkab Asmat Gelar Ibadah Natal dan Syukur Tahun Baru 2024

Pos terkait