TIMIKA | Peristiwa pembunuhan terjadi pada seorang tukang ojek di Kampung Damabagata, Distrik Tigi Timur, Kabupaten Deiyai, Papua Tengah, pada Rabu sore, 27 Juli 2022.
Korban diketahui Bernama La Saharuddin (40). Diduga pelaku berjumlah dua orang dan saat ini dalam pengejaran kepolisian setempat. Usai melakukan aksinya pelaku membawa lari sepeda motor milik korban.
Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol Ahmad Musthofa Kamal mengatakan kasus tersebut ditangani Polres Deiyai.
Diterangkan Kamal, pembunuhan tukang ojek terjadi disekitar jembatan Dama, sekira pukul 15.00 WIT.
Berawal ketika korban membawa penumpang ke arah Kampung Damabagata, Distrik Tigi Timur. Saat di jembatan Dama, korban dicegat oleh dua orang tak dikenal (OTK).
Setalah berhasil mencegat korban, tanpa banyak basa basi pelaku langsung membacok bagian leher korban menggunakan alat tajam dan menyebabkan korban meninggal ditempat.
“Motor korban di bawa kabur oleh pelaku,” kata Kamal dalam keterangannya, Kamis (28/7/2022).
Personel gabungan yang mendapatkan informasi kejadian pembunuhan, langsung menuju ke tempat kejadian perkara (TKP) dan melakukan olah TKP.
“Disekitar TKP personel menemukan sarung pisau yang berjarak sekitar 5 meter dari posisi korban,” ungkap Kombes Kamal.
Setelah oleh TKP, jenazah korban lalu dievakuasi ke Rumah Sakit Madi, Kabupaten Paniai. Saat ini jenazah masih disemayamkan di ruang jenazah RS Madi Paniai.
“Direncanakan jenazah korban akan dibawa ke Kabupaten Nabire untuk dimakamkan oleh keluarganya,” pungkas Kamal.
Artikel ini telah tayang di seputarpapua.com
LINK SUMBER : Pembunuhan Tukang Ojek di Deiyai, Sepeda Motor Korban Dicuri Pelaku