Patung Mbitoro dan Pesta Karapao dari Suku Kamoro Timika Tercatat Sebagai Hak Kekayaan Intelektual Komunal

Bupati Mimika Eltinus Omaleng saat menerima surat pencatatan investasi kekayaan intelektual komunal dari Kementerian Hukum dan HAM RI (Foto:Istimewa)

SALAM PAPUA (TIMIKA) – Patung Mbitoro dan Pesta Budaya Karapao yang merupakan ukiran dan seni budaya dari suku Kamoro di Kabupaten Mimika, tercatat dalam hak kekayaan intelektual komunal di Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia.

Surat Pencacatan Kekayaan Intelektual Komunal tersebut diberikan langsung oleh Plt. Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual Kemenkumham Ir. Razilu dan diterima langsung oleh Bupati Mimika Eltinus Omaleng, Senin (22/8/2022), di Gedung Sasana Krida Kantor Gubernur Provinsi Papua.

Hadir juga dalam kegiatan tersebut, Menteri Hukum dan HAM Prof. Yasonna H. Laoly, Sekda Provinsi Papua, Dr. Ridwan Rumasukun, serta Para Bupati di Papua.

Berdasarkan rilis resmi Diskominfo Kabupaten Mimika yang diterima salampapua.com, usai menerima surat pencatatan investasi kekayaan intelektual, Bupati Mimika, Eltinus Omaleng,S.E,M.H mengaku senang karena budaya Mimika telah tercatat sebagai Kekayaan Intelektual Komunal. Menurut dirinya, masih banyak Kekayaan Intelektual Komunal dari Mimika yang perlu didaftarkan.

“Perlahan-lahan kita akan daftarkan sehingga tercatat menjadi bagian dari kekayaan intelektual komunal dari budaya Kabupaten Mimika,” ujar Bupati Omaleng.

Sementara itu, Menteri Hukum dan HAM Prof. Yasonna H. Laoly dalam sambutannya menerangkan, pencatatan kekayaan intelektual merupakan perlindungan terhadap kekayaan budaya Papua juga untuk mendorong Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Papua untuk memperoleh hak atas hasil karya yang dilindungi oleh Undang-undang.

“Ini adalah bentuk perlindungan hukum kekayaan intelektual baik personal maupun komunal. Perlu saya sampaikan dalam kemajuan suatu negara kita tidak cukup dengan kekayaan alam saja, tetapi dunia modern saat ini sangat bergantung dengan inovasi dan kreatifitas masyarakatnya. Penelitian telah membuktikan bahwa tingginya akan inovasi di suatu negara sangat berkorelasi positif terhadap pertumbuhan ekonomi di negara tersebut,” katanya.

Wartawan: Jefri Manehat

Editor: Jimmy R

Sumber: SALAM PAPUA Read More

Pos terkait