MP3 Klaim Tren Suara Terus Naik

MIMIKA, Seputarpapua.com | Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Mimika, Maximus Tipagau dan Peggi Patrisia Pattipi (MP3) klaim optimis menang di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Mimika tahun 2024 ini.

Hal itu ditegaskan Calon Bupati (Cabup) dari pasangan MP3 Maximus Tipagau dalam konferensi pera yang digelar di Jalan Kesehatan, Timika Indah, Mimika Baru, Kamis 28 November 2024 malam.

Maximus yang dalam konferensi pers tersebut didampingi perwakilan partai pendukung menegaskan kepada semua pendukung dan simpatisan MP3 bahwa proses penghitungan resmi oleh KPU Mimika masih berlangsung, sehingga semua pihak harus menghormati itu dan hasil resmi pilkada yang akan diumumkan oleh KPU.

“Berdasarkan penghitungan internal, tren perolehan suara pasangan Maximus-Peggi menunjukkan peningkatan yang signifikan, kita yakin bahwa pasangan Maximus-Peggi akan memenangkan Pilkada Mimika,” ujarnya.

Maximus juga mengimbau kepada seluruh pendukungnya untuk menjaga kedamaian
dan ketertiban di Kabupaten Mimika.

“Mari bersama-sama mengawal perolehan suara kita, hingga KPU secara resmi menyatakan kemenangan pasangan Maximus-Peggi,” tegasnya.

“Harapannya kedepan Maximus-Peggi bisa dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Mimika periode 2024-2029, di bawah
kepemimnpinan baru, kita akan melayani dan merangkul seluruh rakyat Mimika,” tambahnya.

Maximus juga menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada seluruh masyarakat Mimika yang telah memberikan dukungan
kepada pasangan Maximus-Peggi.

“Penghargaan juga kami berikan kepada partai koalisi, Gladiator, para relawan, Komunitas pendukung dan seluruh pihak yang telah bekerja keras selama proses pemenangan pilkada,” tuturnya.

Selanjutnya, Tim Kuasa Hukum MP3 menegaskan bahwa mereka telah mengantongi data bukti-bukti pelanggaran selama ini. Bahkan ada beberapa bukti yang telah merujuk pada pidana Pemilu.

“Sampai saat ini, kami telah menginventarisasi pelanggaran-pelanggaran yang terjadi di dalam pelaksanaan. Kami tim hukum telah mencatat dan suatu saat akan dimunculkan jika tidak ada keadilan di kabupaten ini,” ujar Dewan Pengawas Tim Hukum H. Iwan Anwar.

Selain itu, mereka juga menyoroti laporan-laporan yang selama ini telah masuk ke pihak terkait, dalam hal ini Gakkumdu dan Bawaslu, untuk segera diusut dan ditindaklanjuti.

Artikel ini telah tayang di seputarpapua.com
LINK SUMBER : MP3 Klaim Tren Suara Terus Naik

Pos terkait