TIMIKA, Seputarpapua.com | Longsor dilaporkan terjadi di kawasan pendulangan tradisional yang berada di Distrik Tembagapura, Kabupaten Mimika, Papua Tengah, Minggu (14/7/2024).
Berdasarkan informasi yang dihimpun media ini menyebutkan bahwa, kejadian longsor terjadi di kawasan pendulangan yang disebut oleh masyarakat setempat dengan Wini atau Kepala Air, berada disekitar kawasan Mile 69, Distrik Tembagapura.
Dilaporkan terdapat dua orang warga menjadi korban akibat kejadian longsor dan dinyatakan meninggal dunia. Menyusul informasi lainnya setelah dilakukan pencarian oleh warga setempat, menyebutkan bahwa jumlah korban bertambah menjadi tujuh orang.
Longsor terjadi lantaran curah hujan yang cukup tinggi terjadi di wilayah itu dalam beberapa hari ini.
Hingga kini, pihak terkait masih mencari informasi pasti kejadian longsor tersebut, lantaran informasi yang diperoleh bahwa korban setelah ditemukan langsung dimakamkan oleh pihak keluarga disekitar lokasi kejadian.
Kepala BPBD Mimika, Mozes Yarangga yang dikonfirmasi membenarkan adanya kejadian longsor di Tembagapura. Namun, pihaknya masih mencari informasi lengkap terkait kejadian itu.
“Iya benar, kami belum mendapat update kejadian itu,” ujar Mozes singkat, saat dikonfirmasi.
Sementara itu, Kepala Distrik Tembagapura Thobias Yawame yang juga dikonfirmasi belum memberikan respon atas kejadian itu.
Artikel ini telah tayang di seputarpapua.com
LINK SUMBER : Longsor di Lokasi Pendulangan Distrik Tembagapura, Warga Laporkan Adanya Sejumlah Korban