Kapal Muat Bahan Bangunan dari Mimika Tujuan Asmat Hilang Kontak

TIMIKA | KM Farida Indah dilaporkan hilang kontak di perairan antara Mimika, Papua Tengah – Asmat, Papua Selatan.

Kapal bermuatan bahan bangunan tersebut awalnya bertolak dari Mimika, pada Senin (19/6/2023) pukul 09.30 WIT.

Menurut rencana, kapal akan tiba di Asmat pada Selasa (20/6/2023) pukul 16.00 WIT.

Namun, hingga Kamis (22/6/2023), kapal dengan awak 9 orang itu tak kunjung tiba.

“Hilangnya KM Farida Indah dilaporkan Bapak Ridwan pada Kamis sore,” kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Timika George L.M. Randang, dalam keterangan tertulisnya, Kamis malam.

Adapun 9 orang yang ikut dalam kapal itu, yakni Babak (50), Andi Suwardi (50), Doni (40), Abdul (40).

Sedangkan 5 orang lainnya yang tidak diketahui usianya, yakni Ahmad, Undin, Bakri dan Defi.

Menurut George, Kasubsie Operasi dan Siaga SAR Timika Charles Y. Batlajery, bahwa pihaknya telah memberangkatkan tim SAR gabungan menggunakan RB 217 Timika untuk melakukan pencarian.

Pencarian yang dilakukan pada Kamis sore hingga sejauh 10 Nautical Mile dari muara Poumako ke arah pulau tiga belum juga membuahkan hasil.

Pencarian akan dilanjutkan pada Jumat besok (23/6/2023.

“Pencarian direncanakan akan kembali dilanjutkan pada besok pagi sesuai dengan Sarmap Prediction yang telah dikirimkan Basarnas Command Center Pusat,” pungkas George.

 

Artikel ini telah tayang di seputarpapua.com
LINK SUMBER : Kapal Muat Bahan Bangunan dari Mimika Tujuan Asmat Hilang Kontak

Pos terkait