Jelang Pilkada, Deputi Bawaslu RI Pimpin Apel di Mimika

TIMIKA, Seputarpapua.com | Menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), khususnya di Provinsi Papua Tengah, Bawaslu RI memberikan perhatian khusus kepada para petugas pengawas, baik tingkat provinsi maupun kabupaten dan kota.

Salah satu bentuk perhatian yang dilakukan, yakni dengan menggelar apel yang dilaksanakan di halaman Kantor Bawaslu Mimika, Senin (10/6/2024) yang diikuti oleh seluruh anggota Bawaslu dan sekretariat Papua Tengah, Mimika, dan Puncak.

Deputi Bidang Dukungan Teknis Bawaslu RI, Dr Labayoni mengatakan, dirinya mendapatkan tugas dari Ketua Bawaslu RI untuk melakukan supervisi dan pembinaan kepada anggota Bawaslu provinsi, kabupaten dan kota di Provinsi Papua Tengah.

Dimana pada apel ada beberapa penekanan yang kita sampaikan untuk ditindaklanjuti, dalam pelaksanaan tugas sebagai anggota Bawaslu baik tingkat provinsi maupun kabupaten.

“Sesuai arahan dari Ketua Bawaslu RI bahwa pada pelaksanaan Pilkada nanti, Bawaslu provinsi dan kabupaten agar melaksanakan pengawasan tahapan secara baik dan benar. Serta melakukan komunikasi dan koordinasi dengan seluruh stakeholder pada semua tingkatan,” ungkapnya.

Lebih lanjut Libayoni menyampaikan, berkaitan dengan dukungan sekretariat untuk urusan internal harus mendapatkan perhatian secara maksimal.

“Untuk masalah dukungan sekretariat, saya sudah sampaikan kepada sekretaris provinsi dan kabupaten untuk mendukung tugas secara baik. Serta mengkomunikasikan tugas dengan baik pula,” ujarnya.

Selanjutnya, berkaitan dengan pengelolaan dana untuk dikomunikasikan secara baik dengan pemerintah daerah. Khususnya dalam hal penggunaan dana dalam naskah perjanjian hibah daerah (NPHD) yang harus dikelola sesuai aturan.

“Anggaran yang ada harus dikelola secara baik. Sehingga selain sukses pelaksanaan Pilkada juga pertanggungjawaban keuangan,” tuturnya.

Penekanan selanjutnya adalah, karena letak geografis yang sangat luas, maka tentunya akan menyulitkan dalam hal pengawasan. Oleh karena itu, beberapa strategi harus dilakukan, mulai penguatan sekretariat, Pandis, dan Pengawas TPS. Serta menciptakan komunikasi dan koordinasi dengan baik.

“Intinya, pelaksanaan Pemilu 2024 kemarin, Bawaslu sudah sukses dalam melakukan pengawasan, dengan beberapa catatan. Karenanya apel ini bisa jadi bagian dari untuk segera evaluasi dengan mengambil langkah-langkah, agar pelaksanaan tugas dan tanggungjawab berjalan dengan baik,” ungkapnya.

Artikel ini telah tayang di seputarpapua.com
LINK SUMBER : Jelang Pilkada, Deputi Bawaslu RI Pimpin Apel di Mimika

Pos terkait