Jelang Penetapan RUU DOB Papua, 885 Personil Gabungan Kawal Ribuan Massa di Timika

Ratusan personil gabungan saat hendak mengawal ribuan massa menunggu penetapan RUU DOB Papua (Foto:salampapua.com/Acik)

SALAM PAPUA (TIMIKA)- Sebanyak 885 personil gabungan TNI-Polri di Timika melakukan pengawalan ketat ribuan massa yang menunggu hasil putusan RUU DOB Papua oleh Komisi III DPR RI di halaman gedung DPRD Mimika, Kamis (30/6/2022).

Usai menggelar apel gabungan di halaman kantor pelayanan Polres Mimika di Jalan Cendrawasih, yang dipimpin langsung oleh Kapolres Mimika, AKBP I Gede Putra, ratusan personil gabungan kemudian merapat ke lapangan eks pasar lama di jalan Yos Sudarso, sebagai tempat berkumpulnya massa.

Pantauan salampapua.com, sekira pukul 10.20 WIT, ribuan massa bergerak dan melakukan longmarch ke halaman gedung DPRD Mimika.

Kapolres Mimika, AKBP I Gede Putra menyampaikan bahwa pengawalan dilakukan untuk tetap menjaga kemananan dan ketertiban di kota Timika.

“Kami siapkan 885 personil gabungan untuk mengamankan situasi. Kita tidak menginginkan ada kejadian dilakukan oleh pihak yang menunggani kemudian membuat kekacuan hingga Timika tidak kondusif,” ungkapnya.

Selain di gedung DPRD, pengawalan juga dilakukan di beberapa lokasi seperti cek point Mile 28, Gorong-gorong, dan area bandara Mozes Kilangin Timika.

“Kita sama-sama  berharap agar situasi Timika tetap aman dan kondusif, sampai ada putusan dari pusat,” katanya.

Wartawan: Acik

Editor: Jimmy R

Pos terkait