Gebyar Musik Semarak HUT RI Ke-77 di Pasar Kuliner Timika Sukses Tarik Perhatian Masyarakat

Situasi Gebyar Musik Semarak HUT RI ke-77 di Kabupaten Mimika yang digelar di pasar kuliner area pasar sentral Timika, Sabtu malam (12/8/2022) (Foto:salampapua.com/Jefri)

SALAM PAPUA (TIMIKA) – Gebyar Musik Semarak HUT RI ke-77 di Kabupaten Mimika yang digelar di pasar kuliner area pasar sentral Timika, Sabtu malam (12/8/2022), berhasil mengundang perhatian banyak masyarakat.

Ribuan masyarakat yang berada di tempat kegiatan dan di seputaran area pasar kuliner terpantau begitu menikmati gebyar musik tersebut yang mengangkat tema “Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat” serta dirangkaikan dengan sosialisasi pencegahan Malaria dan Narkoba.

Diketahui kegiatan ini terselenggara dalam kolaborasi antara Pemerintah Kabupaten Mimika, Malaria Center Kabupaten Mimika, PMI Kabupaten Mimika, Lembaga Anti Narkoba dan Badan Narkotika Nasional Kabupaten Mimika.

Adapun band-band lokal di Kabupaten Mimika seperti Background band, Nomaden band, Apakona band, Jiva Band, dan satu group dancer yakni Rumah Sagu dancer turut memeriahkan gebyar Musik Semarak HUT RI ke-77 itu.

Wakil Bupati Mimika Johannes Rettob,S.Sos,M.M yang juga selaku Ketua Malaria Center Kabupaten Mimika itu berpesan kepada masyarakat agar tetap mawas diri dan selalu menjaga kebersihan lingkungan sebagai upaya mencegah Malaria.

Di samping itu, dirinya juga menyampaikan kepada seluruh lapisan masyarakat agar tidak menyalahgunakan narkoba, dan bahkan terlibat dalam mengawasi serta mencegah peredaran barang terlarang tersebut yang notabene telah banyak merusak masa depan kaum remaja secara khusus.

Sementara terkait semarak HUT RI ke-77, Wabup John meminta agar masyarakat Mimika menyambutnya dengan jiwa nasionalisme yang tinggi, salah satunya melalui pemasangan Bendera Merah-Putih di setiap rumah dan kantor.

“Mari kita sambut HUT Kemerdekaan RI ke-77 tahun ini dengan jiwa nasionalisme yang tinggi,” ujarnya.

Wartawan: Jefri Manehat

Editor: Jimmy R

Sumber: SALAM PAPUA Read More

Pos terkait