Distrik Amuma di Yahukimo Alami Bencana Kekurangan Pangan

Distrik Amuma di Yahukimo Alami Bencana Kekurangan Pangan

TIMIKA | Distrik Amuma yang berada di Kabupaten Yahukimo, Provinsi Papua Pegunungan dilaporkan mengalami bencana kekeringan karena terjadi gagal panen.

Dandim 1715/Yahukimo Letkol Inf Tommy Yudistyo yang dikonfirmasi awak media ini membenarkan peristiwa tersebut.

“Berita dari Kepala Distrik Amuma (tentang kekeringan yang terjadi) benar mas,” katanya singkat, Kamis (26/10/2023).

Ditanya tentang apakah ada bantuan yang telah dikirimkan ke lokasi bencana, Letkol Inf Tommy mengatakan sudah ada bantuan yang disalurkan baik dari Pemkab Yahukimo maupun dari Kementerian Sosial Republik Indonesia.

Sementara dikutip dari laman resmi Kemenko PMK, menyatakan telah terjadi beberapa bencana di Kabupaten Yahukimo, diantaranya bencana longsor yang dipicu oleh intensitas hujan tinggi sejak akhir Agustus 2023. Longsor terjadi di Distrik Anggruk dan Distrik Panggema, serta gagal panen di Distrik Amuma.

Longsor juga menyebabkan kekurangan bahan pangan dan kelaparan. Tercatat 22 penduduk meninggal dunia dalam periode Februari sampai dengan Oktober 2023.

Pemerintah Kabupaten Yahukimo juga telah menyatakan status Tanggap Darurat Bencana menghadapi bencana longsor ini.

Upaya penanganan darurat bencana longsor telah dilaksanakan oleh Pemerintah Pusat, seperti pendistribusian bantuan pangan dan logistik oleh Kemensos dan BNPB.

Selain itu juga ada bantuan pesawat pengangkut untuk mengangkut bantuan ke daerah terdampak. Pemkab Yahukimo juga telah memberikan bantuan pangan khususnya di Distrik Amuma.

Kemudian, untuk penanganan lanjutan, pemerintah melalui BNPB akan memberikan bantuan untuk rumah warga terdampak yang mengalami rusak berat sebesar Rp60 juta dan rusak ringan Rp15 juta. Serta dukungan awal BNPB berupa logistik dan peralatan penanggulangan bencana.

Selain itu akan dilakukan rekontruksi atas kerusakan sarana prasarana dan pengembangan serta perbaikan jalur darat guna memperlancar transportasi antar distrik.

Artikel ini telah tayang di seputarpapua.com
LINK SUMBER : Distrik Amuma di Yahukimo Alami Bencana Kekurangan Pangan

 

Pos terkait