Dikira Tidur, Supryanto Ditemukan Meninggal Dalam Posisi Tengkurap di Mapurujaya

 

Anggota posisi mengevakuasi jenazah Supryanto dalam rumah seorang warga di Mapurujaya, Distrik Mimika Timur, Kabupaten Mimika, Provinsi Papua.
(Foto: Istimewa)
SAPA (TIMIKA) – Seorang pria bernama Supryanto ditemukan meninggal dalam posisi tengkurap di rumah salah seorang warga tempat dia bekerja di Mapurujaya, Distrik Mimika Timur, Kabupaten Mimika, Provinsi Papua pada Jumat (8/4/2022) sekira Pukul 06.00 WIT.


Kapolsek Mimika Timur, Iptu Boby Pratama mengatakan Supryano bekerja sebagai buruh tambahan di rumah warga tempat ia ditemukan.

“Dia sebagai kuli pasir di salah satu rumah warga di Mapurujaya, kalau dari arah Timika, setelah Kompi Senapan C,” jelas Boby saat dihubungi Salam Papua via telepon seluler, Jumat (8/4/2022).

Dia mengatakan di rumah tersebut korban tinggal bersama seorang rekannya dan ia ditemukan meninggal oleh rekan kerjanya itu sekitar Pukul 06.00 WIT.

“Rekannya panggil Supryanto untuk sahur namun tidak dijawab dan baru sadar ternyata supryanto sudah meninggal itu sekitar jam enam pagi. Tidak ada tanda kekerasan, kami sedang menunggu hasil visum dari RSUD Mimika,” ujarnya.

Dikatakan pihaknya telah  berkomunikasi dengan keluarga Supryanto di Jawa Tengah dan keluarga telah mengikhlaskan hal itu.

Jenazah kini sudah diserahkan kepada pihak Kerukunan Keluarga Jawa Bersatu (KKJB) untuk urusan selanjutnya hingga pemakaman.

 “Awalnya supryanto sebagai pekerja tower di Mapurujaya dan tinggal di rumah warga di sekitar Kampung Mware, kemudian jadi buruh bantu pada pekerjaan pembangunan salah satu rumah warga. Dia tidak ada keluarga di Timika jadi kita serahkan ke KKJB,” ujarnya. 

Wartawan: Acik
Editor: Yosefina 

Pos terkait