Di Mimika, Menhan Prabowo Sampaikan Salam dari Presiden

Di Mimika, Menhan Prabowo Sampaikan Salam dari Presiden

TIMIKA | Menteri Pertahanan (Menhan) Republik Indonesia Prabowo Subianto dalam kunjungannya di Kabupaten Mimika, Papua Tengah menyampaikan salam dari Presiden Indonesia Joko Widodo kepada masyarakat Papua khususnya Mimika, Jumat (10/11/2023).

Hal ini disampaikan Prabowo usai menyerahkan 79 unit kendaraan sepeda motor kepada prajurit TNI-Polri di Lapangan Makodim 1710/Mimika, Jalan Agimuga Mile 32, Kuala Kencana.

“Atasnama Pemerintah, saya sampaikan salam dari Presiden Indonesia untuk masyarakat sekalian,” ucap Prabowo.

Ia mengatakan, Pemerintah akan memperbaiki keadaan dan pembangunan untuk seluruh masyarakat Papua.

“Kita akan memperbaiki keadaan semuanya, pembangunan, untuk seluruh rakyat Papua (agar) berjalan pesat dan pertumbuhan tertinggi di antara semua provinsi di Indonesia,” katanya.

Dalam kesempatan itu, Prabowo juga mengingatkan dan menekankan kepada seluruh prajurit TNI bahwa mereka merupakan tentara rakyat.

“TNI adalah tentara rakyat, harus membela rakyat, menyatu dengan rakyat, menjaga kepentingan rakyat semua, dan jangan lupa selalu menjaga kesehatan, kebahagian,” kata Prabowo.

Ia menyampaikan kedatangannya di Bumi Amungsa Mimika ini untuk melihat keadaan dan perkembangan, kira-kira apa saja yang bisa dilakukan untuk mendukung seluruh aparat yang berada di Papua.

“Untuk itu saya ucapkan terima kasih juga kepada Pangdam XVII/Cenderawasih, Pangkogabwilhan III, Korem 174/ATW, Kapolres Mimika, dan semua pejabat TNI yang tengah mengabdi dan berdinas di tanah Papua ini,” ucapnya.

Artikel ini telah tayang di seputarpapua.com
LINK SUMBER : Di Mimika, Menhan Prabowo Sampaikan Salam dari Presiden

 

Pos terkait