TIMIKA, pojokpapua.id – Sebagai upaya untuk meningkatkan respon pelayanan penanggulangan bencana kepada masyarakat khususnya pada saat keadaan darurat, Pemerintah Kabupaten Mimika melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) membentuk Tim Reaksi Cepat yang melibatkan berbagai pihak.
Untuk memperkuat Tim Reaksi Cepat, BPBD menggelar pelatihan pada Selasa (13/6/2023) di Hotel Cenderawasih 66. Kegiatan dibuka oleh Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Mimika, Paulus Dumais didampingi Kepala BPBD Mimika, Yosias Lossu.
Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Mimika, Paulus Dumais dalam sambutannya mengatakan, pembentukan tim reaksi cepat ini sebagai upaya untuk mewujudkan kolaborasi pemerintah dan non pemerintah dalam pemenuhan layanan kepada masyarakat pada setiap kejadian bencana.
Agar peran itu semakin maksimal, maka TRC perlu diberi pelatihan untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman serta meningkatkan semangat disiplin dan kinerja pegawai di lingkungan BPBD serta pelayanan yang baik terhadap masyarakat khususnya yang terdampak bencana.
Kegiatan ini diharapkan mampu menciptakan kesepakatan untuk memperkuat pelembagaan dan tatalkasana penanggulangan bencana. TRC juga dapat memastikan sehatnya proses interaksi dan menciptakan semangat berkolaborasi dan membangun jejaring yang lebih luas sehingga bisa mengasah fisik, mental dan keterampilan anggota. Sehingga dalam menjalankan tugas bisa lebih maksimal.
“Soal kebencanaan, jiwa kemanusiaan dan mentalitas inilah yang kami tumbuhkan baik itu terkait penanganan bencana kebakaran, banjir, tanah longsor dan dapat memberikan pemahaman membangun kesiap-siagaan terhadap suatu pelaksana penanggulangan bencana di daerah,” tegasnya.(*)
Sumber: Pojok Papua Read More