TIMIKA | Jenazah Brigpol M. Yushdar, korban penembakan oleh orang tak dikenal (OTK) di Dekai, Kabupaten Yahukimo, Papua Pegunungan, tiba di Jayapura, Rabu (30/11/2022), selanjutnya akan diberangkatkan ke kampung halamanya pada Kamis (1/12/2022).
Sebelum diberangkatkan, Polres Yahukimo menggelar upacara pelepasan jenazah secara kedinasan sebagai bentuk penghormatan terakhir kepada Almarhum di Mapolres Yahukimo.
Selanjutnya jenazah Brigpol M. Yushdar diberangkatkan dari Bandara Nop Goliat Dekai menggunakan Pesawat Pilatus Mission Advent Aviation PK-TCA menujuh Jayapura.
Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol Ahmad Musthofa Kamal mengatakan, jenazah Almarhum Brigpol M. Yushdar sudah tiba di Jayapura pada pukul 15.45 WIT dan langsung dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk dilakukan otopsi.
“Jenazah Almarhum sudah berada di RS. Bhayangkara untuk diotopsi,” kata Kombes kamal.
Lanjut Kombes Kamal, setelah diotopsi rencananya besok pagi jenazah akan diberangkatkan ke kampung halamannya di Kabupaten Barru, Provinsi Sulawesi Selatan.
Diketahui sebelumnya, korban ditembak oleh orang tak dikenal (OTK) di depan Bank BRI, Jalan Raya Jenderal Sudirman, Distrik Dekai, Kabupaten Yahukimo, Selasa 29 November 2022.
Peristiwa penembakan itu terjadi sekitar pukul 23.09 WIT mengakibatkan anggota Polres Yahukimo bernama Brigpol M Yushdar meninggal dunia.
Artikel ini telah tayang di seputarpapua.com
LINK SUMBER : Besok Jenazah Polisi Korban Penembakan OTK Diberangkatkan ke Kampung Halaman