Budiono. Foto: Indri/TIMEX
TIMIKA,TimeX
Saat ini Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Mimika sedang menjalin kerja sama dengan beberapa universitas di Mimika untuk turun meneliti seberapa besar tingkat kesadaran warga memilih di Kampung Mawokauw Jaya.
Baca juga : Bertepatan Hari Lahir Pancasila, Panti Asuhan St. Susana Pindah Lokasi
Budiono, Anggota Bawaslu Divisi Pengawasan dan Hubungan Antar Lembaga mengungkapkan, setelah Kampung Mawokauw Jaya ditetapkan sebagai Kampung Sadar Memilih, maka sejak itulah Bawaslu menjalin kerja sama dengan beberapa universitas di Mimika untuk meneliti seberapa tinggi tingkat kesadaran masyarakat dalam memilih, apakah karena didasari motif lain, hal ini yang nanti ditindaklanjuti.
“Jadi Mawokauw Jaya ini merupakan pilot project kami, kami ingin mengukur seberapa besar tingkat kesadaran warga di sana dalam memberikan hak suara mereka, apakah ada motif lain?” ujar Budi saat berada di Hotel Horison Diana, Jumat (10/6).
Menurutnya, jika setelah diteliti ada motif lain, maka Bawaslu akan melakukan tindaklanjut dari hasil tersebut dengan memberikan sosialisasi warga terkait dampak hukumnya.
“Karena biasanya orang melakukan hal-hal konyol dengan melakukan serangan fajar, tetapi mereka tidak tahu jika yang mereka lakukan itu bisa membuat mereka berurusan dengan hukun,” ucap Budi.
Untuk itu, katanya, jika nantinya hasil penelitian menunjukan mengarah ke hal tersebut, maka Bawaslu langsung memberikan pemahaman soal hukum.
“Tetapi saat ini kami lagi pendalaman, para mahasiswa sedang melakukan interview kepada warga, jika hasil dari penelitian itu sudah keluar, kita akan seminarkan,” katanya.
Dikatakan, kampung pencanangan sadar memilih bisa dinilai sukses tidaknya harus ada indikator yaitu dengan penelitian.
“Nanti setelah itu kita lihat lagi, apakah sudah memberikan perubahan atau tidak. Kalau tidak ada perubahan mungkin langkah kita salah. Nah, kita nantinya ubah lagi strategi, karena kampung sadar pemilih ini bukan hanya sekedar pencanangan saja tetapi harus ada tindaklanjutnya, atau ada yang harus kita ingin capai dari pilot project ini,” pungkasnya. (a30)
The post Bawaslu Meneliti Tingkat Kesadaran Warga dalam Memilih appeared first on Timika Express.