JAYAPURA | Ketua Umum Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Papua, Benhur Tomi Mano mengapresiasi perjuangan dan kerja keras para atlet yang tergabung dalam empat cabang olahraga (cabor) sepakbola putra dan putri maupun futsal putra dan putri yang mempersiapkan diri dalam setiap pertandingan babak pra-kualifikasi Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumatera Utara.
Terlebih, satu tiket telah berhasil dikantongi oleh tim sepakbola putra yang berhasil menjadi juara grup seusai menang fairplay atas lawannya Papua Barat.
“Saya apresiasi tinggi kepada tim sepakbola putra yang sudah lolos PON, kami harapkan tim putri juga bisa lolos. Begitu juga kami harapkan tim futsal putri bisa lolos, termasuk futsal putra yang bertanding di Sulawesi Selatan,” kata BTM panggilan singkatnya, Kamis (26/10/2023), di Kota Jayapura.
Kata BTM, pada babak kualifikasi pra-PON XXI ini, pihaknya memang menargetkan semua cabornya lolos ke PON XXI Aceh-Sumut 2024 mendatang.
“Karena target kami dari Asprov itu 4 tim ini bisa lolos, kami harapkan mereka bisa bermain baik. Kita berdoa semua agar lolos ke PON Aceh-Sumut, karena mereka andalan Papua,” tuturnya.
Selain itu, BTM harapkan adanya perhatian lebih kepada empat cabornya untuk lebih lagi mempersiapkan diri seusai lolos ke PON nanti.
“Karena kami peraih emas, sapu bersih emas di PON 2021 lalu, harapkan ada perhatian ke KONI Papua lagi, terutama untuk tim futsal putri karena saat ini tidak ada bantuan, tapi mereka tetap siap bertanding, mereka cabor baru dari keputusan KONI Pusat yang harus jadi perhatian juga,” tandasnya.
Artikel ini telah tayang di seputarpapua.com
LINK SUMBER : Asprov Papua Ingin Semua Cabornya Lolos PON XXI