Anggota TNI Dikerahkan Bangun Mimika Barat Lewat TMMD

TIMIKA -Kodim 1710/Mimika kembali menjalankan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD). Tahun ini, sebanyak 150 anggota TNI dikerahkan untuk membangun Kampung Atapo, Distrik Mimika Barat dalam berbagai bidang.

Pembukaan TMMD dilaksanakan dalam bentuk upacara di Lapangan Kodim 1710/Mimika pada Selasa (26/7/2022) dimana Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Mimika, Yan Selamat Purba bertindak sebagai Inspektur Upacara dan menyampaikan sambutan Bupati Mimika, Eltinus Omaleng, SE MH.

TMMD Reg ke-114 ini mengusung tema ‘TMMD Dedikasi Terbaik Membangun NKRI’. Upacara pembukaan diikuti sekitar 250 orang personel TNI, Polri, Satpol PP dan kelompok masyarakat. Pelepasan personel ditandai dengan penyematan atribut dan penyerahan tool kit.

Bupati Mimika, Eltinus Omaleng lewat sambutannya yang dibacakan Yan Purba memberikan apresiasi kepada TNI dan semua pihak yang terlibat dalam pelaksanaan TMMD Reg ke-114, sebagai terobosan dalam pembangunan wilayah.

Ia menyatakan, TMMD merupakan dukungan nyata TNI bersama Pemda dalam meningkatkan akselerasi pembangunan dan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan fisik atau non fisik. Lewat TMMD pula, menjadi wadah melestarikan gotong royong di tengah masyarakat dan hasil pembangunannya bisa memberikan manfaat kepada masyarakat.

Dandim 1710/Mimika, Letkol Inf Dedy Dwi Cahyadi melaksanakan penandatangan naskah dan penyerahan proyek dari Kepala Badan Kesbangpol sebagai perwakilan Pemkab Mimika. Dandim menyebut, TMMD akan dilaksanakan di Kampung Atapo, Distrik Mimika Barat selama 30 hari, terhitung mulai pembukaan hingga Rabu (26/8/2022) mendatang.

TMMD akan mengerjakan program pembangunan fisik dan non fisik. Kegiatan fisik berupa pembangunan 6 unit rumah tipe 36 dan pembuatan 3 unit MCK. sementara kegiatan non fisik dalam bentuk penyuluhan dan pelatihan kepada masyarakat di bidang pertanian, perikanan, kesehatan, hukum dan wawasan kebangsaan.

Dandim menyebut, ada 150 personel yang akan diterjunkan. Terdiri dari TNI, Polri, Pemda dan komponen masyarakat dengan memanfaatkan anggaran dari Pemkab Mimika sebesar Rp2,5 miliar.(*)

Sumber: Pojok Papua Read More

Pos terkait