Akhir Agustus 2022 Langit Timika Akan Diwarnai Pesawat TNI AU Koopsau 3

Danlanud Yohanes Kapiyau Timika, Kabupaten Mimika, Letkol Pnb Slamet Suhartono (Foto:salampapua.com/Acik)

SALAM PAPUA (TIMIKA)– Direncanakan akhir Agustus 2022 langit Timika akan diwarnai dengan pesawat-pesawat milik TNI AU Koops au 3 yang akan menggelar latihan penanganan bencana.

Danlanud Yohanes Kapiyau Timika, Kabupaten Mimika, Letkol Pnb Slamet Suhartono menyampaikan bahwa latihan ini terkait operasi militer selain perang (OMSP), dalam hal ini terkait apa yang harus dilakukan TNI AU saat terjadinya suatu bencana.

“Latihan ini dipusatkan di Timika dan Lanud Yohanes Kapiyau yang jadi tuan rumahnya. Koopsau di Indonesia ada 3 yaitu Koopsau 1, 2 dan 3. Koopsau 1 untuk wilayah Timur, 2 wilayah Tengah dan 3 Timur yang meliputi wilayah Maluku hingga Papua. Yang akan latihan di Timika adalah Koopsau 3,” katanya, Jumat (5/8/2022).

Untuk latihan ini, nantinya akan ada beberapa pesawat yang datang ke Timika, dan saat latihan setiap peserta akan melakukan demo udara, terjun air landed, evakuasi medis udara serta beberapa dan aksi lainnya untuk upaya penyelamatan.

“Jadi banyak personil dari Koops atau dari luar yang akan datang ke Timika, khususnya TNI AU,” ungkapnya.

Mengingat latihan ini berkonsep tanggap bencana alam, maka Lanud Yohanes Kapiyau telah berkoordinasi dengan Basarnas, Kepolisian dan beberapa instansi untuk dilibatkan dalam latihan tersebut.

Koordinasi bersama pihak UPBU juga dilakukan, karena latihan ini akan dibuka bagi masyarakat umum, khususnya anak-anak. Sebab latihan ini juga memberikan edukasi bagi masyarakat khususnya anak-anak agar dapat mengetahui apa saja tugas TNI AU.

“Karena konsepnya latihan penanggulangan bencana, berarti tidak dilibatkan pesawat tempur. Yang dilibatkan itu hanya pesawat-pesawat yang punya kemampuan untuk penanggulangan bencana seperti pesawat angkut dan pesawat heli. Ada edukasinya dalam latihan ini terutama bagi anak-anak supaya mereka termotivasi menjadi TNI AU,” tutupnya.

Wartawan: Acik

Editor: Jimmy

Sumber: SALAM PAPUA Read More

Pos terkait