319 Personel Gabungan Siap Amankan Pelaksanaan MTQ ke XXX se-Tanah Papua

TIMIKA, Seputarpapua.com | Sebanyak 319 Personel gabungan melaksanakan apel gelar pasukan dalam rangka pengamanan perhelatan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) ke XXX (30) tahun 2024 tingkat provinsi se-tanah Papua.

Apel gabungan dipimpin langsung Wakapolres Mimika, Kompol Hermanto di pelataran gedung Eme Neme Yauware, Rabu (19/6/2024), diikuti seluruh unsur keamanan TNI-Polri, Satpol PP, Dinas Perhubungan (Dishub), Senkom, Banser.

Hermanto menyampaikan, setiap personel pengamanan yang bertugas disetiap titik atau tempat pelaksanaan harus mengetahui tugas pokok fungsinya.

Ia menuturkan, pembukaan MTQ rencananya akan dibuka oleh PJ Gubernur Papua Ribka Haluk. Untuk itu, sebagai aparat keamanan sudah menjadi kewajiban setiap personel gabungan untuk memastikan seluruh pelaksanaan kegiatan berjalan lancar.

Ia berharap, perwira pengendali nantinya harus mengetahui tupoksinya masing-masing dan bisa mengakomodir personelnya.

“Nanti kalau sudah waktu pelaksanaan tidak ada lagi yang bertanya. Setelah ini akan ada pertemuan lagi untuk kesiapan terakhir,” ujarnya.

Selain itu, dengan begitu meganya tempat acara kegiatan MTQ ini, sehingga harus semaksimal mungkin dalam pelaksanan keamanannya.

“Karena setiap 15 tahun sekali itu pelaksanaan MTQ dan kebetulan tahun ini dilaksanakan di Kabupaten Mimika dan MTQ tingkat nasional dilaksanakan di Timika juga,” tuturnya.

Sebagai aparat keamanan TNI-Polri, Hermanto mengungkapkan, siap mengamankan apabila nanti Kabupaten Mimika ditunjuk sebagai perlombaan tingkat Nasional.

“Jadi kita harus belajar mengamankan kegiatan MTQ tingkat provinsi karena PON juga kita sudah bisa melaksanakan di tingkat nasional. Mudah-mudahan ini bisa terwujud, sehingga kita membawa anak-anak Papua ke tingkat internasional jangan hanya tingkat nasional,” harapnya.

Tak lupa, Hermanto berpesan, dalam melaksanakan tugas rekan-tekan sekalian mempunyai SOP yang telah disampaikan untuk dipahami.

Sementara itu, Kabag Ops Polres Mimika, AKP Sajuri mengatakan, pengamanan dalam perhelatan MTQ ke 30 di Kabupaten Mimika akan melaksanakan pengamanan terpadu dengan melibatkan 319 personel.

“Untuk total keseluruhan kita libatkan 319 personel gabungan dari TNI-Polri, Satpol PP, Dinas Perhubungan (Dishub), Senkom, Banser,” kata Sajuri.

Selian itu, kata Sajuri, ada sekitar empat titik pengamanan yakni Gedung Eme Neme, Masjid Babbusalam, gedung Timika Raya dan Kantor Dukcapil.

“Nantinya personilnya dibagi sesuai dengan banyaknya lomba di setiap titik,” pungkasnya.

Artikel ini telah tayang di seputarpapua.com
LINK SUMBER : 319 Personel Gabungan Siap Amankan Pelaksanaan MTQ ke XXX se-Tanah Papua

Pos terkait